Jawa Pos

Bomber Bengal Pamer Moncer

-

DIEGO Costa sejatinya galau saat membela Spanyol di kualifikas­i Piala Dunia 2018 kemarin (12/6). Gara-garanya, Costa tak lagi diinginkan pelatih Chelsea Antonio Conte dalam skuad musim depan.

Meski begitu, bomber 28 tahun itu justru bermain moncer melawan Makedonia. Costa berkontrib­usi satu gol. Pelatih Spanyol Julen Lopetegui juga mempertaha­nkannya sepanjang 90 menit, meski ada Alvaro Morata dan Iago Aspas di bench.

’’Saya punya komitmen untuk menempatka­n urusan di luar pertanding­an ketika saya berada di lapangan,” ungkap Costa kepada AS. ’’Saya belum tahu masa depan saya di klub saat ini,” tambah pemilik 16 caps bersama Spanyol tersebut.

Kalaupun akhirnya disingkirk­an dari Chelsea, Costa sejatinya tak perlu khawatir. Banyak klub besar Eropa yang meminatiny­a. Mulai balik kucing ke Atletico Madrid sampai menerima tawaran di Liga Super Tiongkok. AC Milan yang sedang punya banyak uang juga meminati penyerang kelahiran Brasil itu.

Bukan hanya Costa. Panggung kualifikas­i Piala Dunia 2018 kemarin menjadi ajang pamer moncer bomber bengal lainnya, Andrea Belotti. Penyerang 23 tahun Italia asal Torino tersebut memang masuk radar Manchester United maupun Arsenal.

Masalahnya, Torino hanya mau melepas Belotti sesuai klausul pelepasan kontraknya yang bernilai EUR 100 juta atau GBP 88 juta alias Rp 1,47 triliun. ’’Saya tahu dia (Belotti) ingin bertahan, tetapi saya akan melepasnya kalau ada yang memenuhi nilainya,” kata Presiden Torino Urbano Cairo kepada Radio 24 tentang penyerang yang membuat empat gol dari sembilan laga bersama Italia itu. ( dra/c18/dns)

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia