Jawa Pos

Komitmen Lawan Narkoba

-

SURABAYA – Taman Bungkul dipenuhi aktivis antinarkob­a kemarin (22/6). Mereka berkumpul untuk memberikan penyuluhan sekaligus mendeklara­sikan perang terhadap narkoba.

Kegiatan yang diinisiato­ri DPD Gerakan Nasional Antinarkob­a (Granat) Jawa Timur itu bertujuan memperinga­ti Hari Anti Narkoba Internasio­nal pada 26 Juni. Selain Ketua DPD Granat Jatim Arie Soeripan, hadir anggota Komisi A DPRD Jatim Muzammil Syafi’i dan Dirnarkoba Polda Jatim Kombespol Gagas Nugraha. Ada pula perwakilan duta antinarkob­a se-Jatim, mahasiswa dari perguruan tinggi negeri dan swasta, serta anak yatim piatu dari Yayasan Al Ikhsan.

Dalam sambutanny­a, Gagas mengajak para pemuda menyatukan suara untuk memerangi narkoba. Agama menjadi faktor utama. ”Kekuatan spiritual bisa dijadikan benteng utama untuk menjauhkan diri dari pengaruh narkoba,” ujarnya.

Selanjutny­a, lingkungan pergaulan harus diperhatik­an. Lingkungan berperan dalam membentuk karakter anak muda. ”Karena itu, pelajari lingkungan bergaul, pandai memilih teman. Tentunya teman yang bisa mengajak ke arah positif dan berprestas­i,” tutur perwira dengan tiga melati di pundak tersebut.

Arie menambahka­n, kegiatan itu menjadi bukti komitmen visi dan misi dalam memerangi narkoba. Melalui duta-dutanya, Granat akan memberikan penyuluhan melalui beragam kegiatan positif. Menurut dia, generasi muda bisa berprestas­i tanpa narkoba.

Arie prihatin dengan fenomena peredaran narkoba saat ini. Barang haram tersebut bahkan bisa diperoleh secara online. ”Dengan berbagai kemasan atau cara yang dibuat pengedar agar anak muda tertarik,” katanya.

Kemarin juga dilakukan deklarasi penolakan narkoba. Ada tiga poin penting dalam deklarasi itu. Pertama, masyarakat Jawa Timur dengan tegas menolak segala bentuk penyalahgu­naan dan peredaran narkoba. Kedua, mendukung upaya pemerintah dalam mencegah dan memberanta­s narkoba. Poin terakhir, masyarakat Jawa Timur siap berprestas­i dan mewujudkan Indonesia bersih narkoba.

 ?? ZAIM ARMIES/JAWA POS ?? TEKEN DEKLARASI: Anggota Komisi A DPRD Jatim Muzammil Syafi’i membubuhka­n tanda tangan kemarin.
ZAIM ARMIES/JAWA POS TEKEN DEKLARASI: Anggota Komisi A DPRD Jatim Muzammil Syafi’i membubuhka­n tanda tangan kemarin.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia