Jawa Pos

Anniversar­y dan Gurita Antarbenua

Menjelang bergulirny­a musim 2017–2018, ada fenomena unik yang akan dilakukan klub-klub elite di Eropa. Fenomena itu adalah memulai musim baru dengan logo yang baru juga. Nah, siapa saja mereka?

-

SEBELAS hari lalu (16/6), fans Bayern terkejut dengan apa yang bakal terjadi pada klub kesayangan­nya, Bayern Muenchen. Setelah 15 tahun tidak pernah terusik, logo klub berjuluk Die Roten tersebut mengalami perubahan. Meski, perubahan tidak sesignifik­an saat Juventus mengumumka­n perubahan logonya pada 18 Januari lalu.

Bukan Bayern yang mengumu-mkannya kepada publik. Hingga berita ini ditulis, logo yang ada di situs resmi klub asal Bavaria itu tetap sama. Hanya di akun Facebook

nya yang sudah di- update dengan logo baru. Dilansir Sport 1, desainer bernama Daniel Nya

ri-lah yang me- mublikasik­annya dari akun Twitter- nya, @danielnyar­i.

Media-media Eropa menyebut logo baru Bayern tak jauh beda dari logo yang ada di dadanya sejak 2002. Baik dari sisi bentuk, tulisan, maupun warna. Beda seperti saat mereka menghilang­kan tulisan ’’EV’’ di belakang nama klub seperti di logonya pada periode 1970–2002.

Untuk apa perubahan itu? Nyari menjelaska­n, ada tiga hal yang jadi alasan logo Bayern harus diubah. ’’Demi kompetisi global dan di luar sepak bola, lalu dari konsolidas­i brand, dan lebih banyak menonjolka­n visi brand-nya,” bebernya menjelaska­n alasan di balik perubahan itu.

Ya, faktor marketing- lah yang lebih menonjol di balik perubahan logo tersebut. Itu tidak jauh beda dengan motif Real Madrid menghilang­kan simbol salib di atas logonya tiga tahun silam. Alasannya, mereka ingin lebih diterima di pasar negara-negara Arab. Selain itu, perubahan tersebut dilakukan demi mendapat sponsor dari National Bank of Abu Dhabi.

Saat ini ada dua sponsor utama yang berada di belakang gurita finansial Real. Emirates, maskapai penerbanga­n Uni Emirat Arab, dan IPIC (Internatio­nal Petroleum Investment Company), sebuah perusahaan minyak yang bermarkas di Abu Dhabi. Hanya, atas perubahan logo Bayern, belum diketahui pasar mana yang hendak dijangkau.

Yang jelas, tabel pemasukan pada musim 2015–2016 versi Deloitte Football Money League menunjukka­n bahwa Bayern sejajar dengan Real. Kedua klub bersaing di lima besar klub dengan pemasukan tertinggi. Manchester United, Barcelona, dan Paris Saint-Germain (PSG) adalah tiga klub lainnya.

Pemasukan Bayern pada musim tersebut berada di angka GBP 442,7 juta (Rp 7,47 triliun). Memang, angka itu masih kalah dibandingk­an United yang mencapai GBP 515,3 juta (Rp 8,69 triliun). Namun, dibandingk­an musim sebelumnya, pemasukan Ba- yern naik hampir 25 persen.

Potensi kenaikan minat pasar setelah mengganti logo itu pula yang menjadi alasan Juventus melakukan perubahan drastis dengan cuma logo bergambar ’’J”. Dikutip di situs Front Office Sports, Juve punya strategi pasar di balik perubahan logo itu. Yakni, supaya menciptaka­n promosi mereka bukan hanya sebagai klub mewah, melainkan mempromosi­kan klub asal Turin itu sebagai komoditas hiburan mewah.

Dengan logo baru, La Vecchia Signora atau Nyonya Tua –julukan Juve– ingin bisa menjangkau dan menggaet banyak konsumen baru dari luar sepak bola. ’’Kami ingin jadi lebih mainstream, lebih populer lagi,’’ ucap Presiden Juventus Andrea Agnelli sebagaiman­a dikutip Independen­t.

Ke mana arah pasar yang diincarnya? Juve membidik ekspansi lebih luar dari berbagai benua. ’’Tiongkok dan AS adalah dua pasar yang strategis. Kami punya sasaran baru dari yang bukan penggemar bola. Dari perem puan atau anakanak. Kami harus bertanya pada diri sendiri, apakah gadis kecil di Shanghai atau di Mexico City sudah berpikir tentang kami?’’ beber Agnelli.

Pria kelahiran Torino 41 tahun lalu itu berharap brand yang sebelumnya hanya berkontrib­usi 14,3 persen dari total pendapatan keseluruha­n klub bisa terdongkra­k dengan adanya perubahan logo.

Beda dengan Bayern dan Juve, keputusan Liverpool mengubah logonya musim depan semata demi memperinga­ti anniversar­y ke-125. Liverpool rencananya merayakan anniversar­y itu pada 3 Juli. ’’Menuliskan tanggal ulang tahun dan (usia) 125 tahun (dalam logo baru) adalah ide sederhana, tetapi bermakna besar,’’ ucap Steven Gerrard, mantan bintang Liverpool yang kini menjadi pelatih akademi klub asal Merseyside tersebut, kepada

 ??  ?? JUVENTUS.COM SERBABARU: Gonzalo Higuain dkk berlatih di Juventus Stadium musim lalu. Selain mengalami perubahan logo, kandang Juve turut berganti nama menjadi Allianz Stadium. dk
JUVENTUS.COM SERBABARU: Gonzalo Higuain dkk berlatih di Juventus Stadium musim lalu. Selain mengalami perubahan logo, kandang Juve turut berganti nama menjadi Allianz Stadium. dk

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia