Jawa Pos

Bikin Keranjang Pandan Menawan

-

GRESIK – Lebaran menjadi momen yang sangat pas untuk memberikan bingkisan manis buat keluarga dekat. Juga, orang terkasih. Keranjang dari anyaman pandan bisa menjadi alternatif selain model parsel. Sederhana, tetapi berkesan.

Tentu, keranjang pandan tersebut dikemas tidak biasa. Ada tambahan aplikasi decoupage. Yakni, tempelan gambar-gambar hiasan cantik. Avianti Fibria, salah seorang perajin, mengaplika­sikan decoupage pada keranjang anyaman pandan. Caranya gampang.

Memang lebih mudah memindahka­n gambar pada tisu decoupage ke keranjang pandan,’’ ujar Avi, sapaannya. Sebab, aplikasi decoupage pada media lain seperti kain butuh perlakuan khsus. Misalnya, perlu menggunaka­n lem khusus kain dan harus disetrika.

Pada keranjang pandan, langsung oleskan lem decoupage di bagian yang akan ditempeli. Lalu, tunggu hingga kering setelah gambar menempel di keranjang. Sekitar satu jam. Kalau sudah kering, lem dioleskan lagi agar gambar menempel lebih kuat. Terakhir tinggal divernis supaya lebih kinclong,’’ kata perempuan asal Sidoarjo itu.

Avi membeli keranjang pandan dari Tasikmalay­a. Keranjang tali goni beraksen etnik tersebut disulap lebih modern sekaligus menusuk’’ mata. Keranjang setinggi 20 sentimeter dan berdiamete­r 18 sentimeter itu bisa diisi aneka kue hingga ketupat Lebaran. Dipakai jalan-jalan atau tempat kosmetik juga cantik,’’ kata Roma Dinata, penyuka kerajinan. (hay/c15/roz)

 ?? NURUL KOMARIYAH/JAWA POS ??
NURUL KOMARIYAH/JAWA POS

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia