Jawa Pos

Petro Tambah Personel untuk Livoli

13 Pemain Jalani Latihan Perdana

-

GRESIK – Setelah libur panjang Lebaran, tim voli putri Gresik Petrokimia kembali menjalani latihan rutin. Kemarin (3/7) para pemain berkumpul dan berlatih lagi di GOR Tri Dharma, Gresik. Latihan perdana itu dihadiri 13 pemain.

Tidak ada nama-nama seperti Rika Dwi Latri, Bunga Mitha Sari, dan Esta Inesiamas Rusdiana. Mereka belum berkumpul dengan rekan-rekannya. Dua nama terakhir masih menjalani tugas di kesatuan TNI-AD.

Pelatih Gresik Petro M. Hanafi mengatakan, latihan kali ini hanya bersifat rekondisi. Dia ingin mengembali­kan fisik pemain yang menurun setelah libur panjang. Beberapa porsi latihan seperti senam, lari, dan game ringan menjadi menu latihan perdana kemarin.

Hanafi menyatakan, saat ini dirinya berfokus mencari tambahan pemain untuk berkompeti­si di Livoli 2017. Rencananya, beberapa pemain baru dihadirkan dalam persiapan menghadapi turnamen yang berlang- sung Oktober mendatang itu. ’’Target sudah ada, tapi masih kami rapatkan,’’ bebernya.

Bagi Hanafi, tidak mudah membentuk tim pasca dipecatnya pelatih kepala Li Huanning. Dia harus kembali membangun tim dari awal. Salah satunya mengumpulk­an materi pemain yang selama ini kerap tersisihka­n saat menjalani Proliga 2017. ’’Dia (Li Huanning) banyak memainkan pemain di luar Petro. Jadi, pemain yang selama ini tidak dimainkan seperti Afifah saya gembleng lagi biar bisa jadi andalan,’’ ucapnya.

Hanafi juga akan mencoret beberapa pemain. Namun, dia dan jajaran pelatih masih melihat perkembang­an seluruh materi pemain dalam beberapa latihan terakhir. ’’Kalau ada yang tidak meningkat kemampuann­ya, terpaksa kami coret,’’ tuturnya.

Pria asal Nusa Tenggara Timur itu menjanjika­n bakal memberikan kejutan pada Livoli 2017. Dia akan melatih Petro dengan cara yang berbeda daripada sebe- lumnya. Kedekatan personal bakal dilakukan karena tim ini bermateri banyak pemain muda. ’’Yang benar, kalau ada kekurangan diperbaiki, bukan disingkirk­an. Mereka masih muda, butuh banyak pengalaman,’’ ucapnya.

Setidaknya, hal itu tampak dalam latihan kemarin. Meski baru berkumpul dan menjalani latihan perdana, para pemain menunjukka­n semangat yang tinggi. Keakraban terlihat nyata di antara Hanafi dan para pemainnya. (rid/c19/ady)

 ?? FARID S. MAULANA/JAWA POS ?? MAKIN AKRAB: Pelatih baru Gresik Petrokimia M. Hanafi mengawasi para pemain yang menjalani latihan kemarin.
FARID S. MAULANA/JAWA POS MAKIN AKRAB: Pelatih baru Gresik Petrokimia M. Hanafi mengawasi para pemain yang menjalani latihan kemarin.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia