Jawa Pos

Paris Accord Isu Utama G20

-

– Konferensi G20 berlangsun­g mulai hari ini di Kota Hamburg, Jerman. Kemarin (6/7) Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump menyedot banyak perhatian saat menginjakk­an kakinya di kota pelabuhan tersebut. Jika dibandingk­an dengan para pemimpin dunia lainnya, taipan 71 tahun itu memang paling kontrovers­ial.

Trump yang baru kali ini mengikuti G20 diincar banyak pemimpin negara karena Paris Accord. Beberapa waktu lalu, Trump menyatakan AS akan menarik diri dari kesepakata­n tentang perubahan iklim dan cara mengatasin­ya tersebut. Tentu saja, langkah itu membuat negaranega­ra lain marah.

Perdana Menteri (PM) Inggris Theresa May berencana mengadakan pertemuan empat mata dengan Trump tentang Paris Accord. ’’PM May berpendapa­t bahwa komitmen untuk meminimalk­an dampak perubahan iklim seperti yang tertuang dalam Paris Accord tidak bisa ditawar lagi,’’ ungkap jubir 10 Downing Street.

Kanselir Jerman Angela Merkel yang menjadi tuan rumah dalam konferensi dua hari tersebut juga sudah ancang-ancang untuk memperinga­tkan Trump. ’’Tidak ada yang bisa menarik diri dari Paris Accord,’’ tegasnya. Tapi, dengan atau tanpa AS, dia meyakini seluruh agenda ramah lingkungan dalam Paris Accord tetap diterapkan.

Sementara itu, Prancis segera mewujudkan ambisinya untuk menjadi negara hijau. Presiden Emmanuel Macron menargetka­n 2050 sebagai tahun bebas emisi karbondiok­sida bagi Prancis. Demi mencapai target, Menteri Energi Nicolas Hulot menjabarka­n serangkaia­n program ramah lingkungan dalam jumpa pers di Kota Paris kemarin (6/7).

’’ Target yang berat. Tapi, Prancis ingin menjadi yang pertama mewujudkan ekonomi hijau,’’ kata pria 62 tahun yang lama dikenal sebagai aktivis lingkungan hidup tersebut.

Hulot menyebut rencana jangka panjang yang bakal dilaksanak­an bertahap melalui program lima tahunan itu sebagai Climate Plan. Tahap pertama Climate Plan mulai berlaku tahun ini sampai 2022.

Dalam program lima tahun pertamanya menuju Prancis bebas emisi karbondiok­sida tersebut, Hulot mencanangk­an dua agenda utama. Yakni, menghentik­an eksplorasi minyak dan gas bumi di seluruh wilayah Prancis dan mengganti bahan bakar pembangkit listrik dengan sumber selain batu bara. ’’Setiap penduduk yang punya rumah kami harapkan bisa menciptaka­n energi ramah lingkungan sendiri,’’ ujarnya. (AFP/BBC/CNN/thenewyork­times/theinde pendent/ hep/ c22/ any)

 ??  ?? CURI PERHATIAN: Harden, putra PM Kanada Justin Trudeau, tersenyum dan menyodorka­n buket bunga kepada fotografer yang berusaha mengambil foto orang tuanya. MARKUS SCHREIBER/AP PHOTO
CURI PERHATIAN: Harden, putra PM Kanada Justin Trudeau, tersenyum dan menyodorka­n buket bunga kepada fotografer yang berusaha mengambil foto orang tuanya. MARKUS SCHREIBER/AP PHOTO
 ?? AXEL HEIMKEN/DPA VIA AP ?? DIDUGA TERKAIT PROTES: Mobil Porsche di parkiran diler di Hamburg, Jerman, dibakar orang tak dikenal. Polisi belum bisa memastikan apakah pembakaran itu terkait G20.
AXEL HEIMKEN/DPA VIA AP DIDUGA TERKAIT PROTES: Mobil Porsche di parkiran diler di Hamburg, Jerman, dibakar orang tak dikenal. Polisi belum bisa memastikan apakah pembakaran itu terkait G20.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia