Jawa Pos

Latihan Tahap Akhir di Surabaya

Persiapan Pelatnas Menuju SEA Games

-

SURABAYA – Persiapan pelatnas panahan menuju SEA Games 2017 makin intensif. Mulai pekan depan selama hampir tiga minggu, para atlet panahan tersebut akan melakukan pemusatan latihan di Surabaya. Itu menjadi persiapan terakhir mereka sebelum berangkat menuju SEA Games 2017 pada Agustus mendatang.

Atlet panahan di nomor compound, Yoke Rizaldi Akbar, menyatakan bahwa pemusatan latihan di Surabaya tersebut merupakan tahap finishing. Mereka terpaksa ke Surabaya lantaran tempat latihan mereka di Kompleks Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, sedang direnovasi untuk persiapan Asian Games 2018.

’’Surabaya memiliki perlengkap­an dan fasilitas yang lengkap dan memadai,” ujar pemanah asal Jatim tersebut kepada Jawa Pos kemarin (6/7) di sela-sela latihannya di Lapangan KONI Jatim. Yoke memang lebih dulu berlatih di Surabaya. Setelah libur Lebaran, dia tidak kembali ke Jakarta, lokasi pemusatan latihan sebelumnya. Begitu pula atlet pelatnas panahan asal Jatim lainnya. Selain Yoke, ada empat atlet Jatim di pelatnas panahan. Mereka adalah Diananda Choirunisa, Riau Ega Agatha, Garrincha Didi Nugroho, dan Dellie Threesyadi­nda.

Latihan di Surabaya besok merupakan latihan setelah penggawa pelatnas panahan mengikuti latihan dan World Cup di Shanghai, Tiongkok, Mei lalu. Berdasar hasil uji coba terakhir di Shanghai yang diikuti oleh pelatnas tersebut, menurut Yoke, masih banyak evaluasi yang harus dirinya lakukan. Sebab, dalam uji coba kedua dan sekaligus terakhir itu, Indonesia pulang tanpa medali.

Evaluasi tersebut akan mereka bawa ke SEA Games. ’’Karena ini multievent, feel-nya sama dengan saat mengukuti World Cup. Butuh fokus yang ekstra dan persiapan mental yang tinggi setelah Lebaran kemarin saya berlatih sejak pagi hingga sore setiap hari. Sebab, sepersekia­n detik saja saya kehilangan fokus, akan fatal,” tutur Yoke.

Lain lagi Garrincha Didi Nugroho. Dia masuk daftar atlet tambahan dalam pelatnas panahan. Dia baru mendapatka­n kepastian masuk skuad pada 8 Juni atau setelah pelaksanaa­n World Cup. ’’Ada penambahan empat kuota untuk atlet yang akan diberangka­tkan ke SEA Games besok. Hingga saat ini, saya masih berlatih secara mandiri di Surabaya dan sama sekali belum bertemu dengan pelatih dan anggota pelatnas lainnya,” ujar peraih emas di nomor beregu bersama Yoke di PON XIX/2016 Jabar tersebut.

Dalam SEA Games mendatang, Indonesia akan mengirimka­n 16 atletnya untuk turun bertanding dalam cabor panahan. Mereka terdiri atas 8 atlet di nomor compound dan 8 atlet di nomor recurve. Masing-masing terdiri atas 4 putri dan 4 putra. (nic/c20/ady)

 ?? DIKA KAWENGIAN/JAWA POS ?? TOLOK UKUR: Atlet panahan Jatim Ika Yuliana Rochmawati beserta penghuni pelatnas panahan lainnya berlatih di Surabaya mulai pekan depan.
DIKA KAWENGIAN/JAWA POS TOLOK UKUR: Atlet panahan Jatim Ika Yuliana Rochmawati beserta penghuni pelatnas panahan lainnya berlatih di Surabaya mulai pekan depan.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia