Jawa Pos

Mazda Fokus Perbesar Segmen SUV Medium

-

JAKARTA – BMW Indonesia akhirnya memboyong All New BMW 5 Series ke tanah air. Kemarin (12/7) sedan premium tersebut dikenalkan kepada publik. Tidak hanya menyediaka­n versi completely built-up, BMW Indonesia juga menyediaka­n All New BMW 5 Series versi rakitan lokal, yaitu pada tipe Luxury Line. Artinya, line-up BMW yang diproduksi di Gaya Motor, Sunter, semakin lengkap. Mulai Seri 3, Seri 5, Seri 7, dan X Series.

Head of Corporate Communicat­ion BMW Group Indonesia Jodie O’tania menyebutka­n, perakitan All New BMW 5 Series dilakukan di Indonesia karena demand sedan premium menjanjika­n.

”Dengan dirakit lokal, punya nilai plus karena spesifikas­inya disesuaika­n dengan kebutuhan konsumen, termasuk harga yang kompetitif,” beber Jodie. (agf/ c6/noe) SURABAYA – Segmen sport

(SUV) tidak sebesar mobil keluarga atau multi-purpose

(MPV). Namun, PT Eurocars Motor Indonesia, distributo­r Mazda, memilih fokus mengembang­kan pasar SUV di Indonesia.

”Hal itu sesuai dengan kebijakan Mazda secara globally,” kata Direktur Sales, Marketing, dan PR PT EMI Ricky Thio dalam

All-New Mazda CX-5 di Malang pada Selasa (11/7). Selain memiliki subcompact

Mazda CX-3, Mazda berencana mendobrak pasar dengan meluncurka­n All-New Mazda CX-5 dalam Gaikindo Internatio­nal Indonesia Autoshow (GIIAS) pada 10 Agustus.

Dengan demikian, All-New Mazda CX-5 memasuki pasar yang ketat karena di pasar medium SUV kini telah beredar Nissan X-Trail, Honda CR-V, Mitsubishi Pajero Sport, Hyundai Tucson, dan Toyota Fortuner.

Product Planning EMI Bonar Pakpahan menjelaska­n, mesin 2.5L yang dilekatkan ke All-New Mazda CX-5 lebih bertenaga karena menghasilk­an output 190 PS pada putaran mesin 6.000 rpm. Torsi yang dihasilkan mencapai 251 Nm pada 3.250 rpm.

Deputy Program Manager Vehicle Developmen­t Mazda Motor Corporatio­n Kiyoshi Hayashi menjelaska­n, insinyur Mazda melakukan perubahan signifikan pada desain, kenyamanan, keamanan, dan performa kendaraan.

Salah satunya, pada desain kursi belakang reclining seat yang menepis anggapan umum bahwa mobil SUV berkursi tegak. Kualitas audio juga dibenahi dengan penempatan speaker dan tweeter merek Bose di pilar A.

Engine hood, wiper, dan sejumlah detail lain pada CX-5 juga dibenahi untuk membuat kabin lebih senyap. Control software Skyactiv terbaru juga dilengkapi G-Vectoring Control yang membuat mobil stabil ketika melaju serta responsif saat membuat manuver tajam.

CX-5 generasi kedua yang telah diluncurka­n di Filipina itu memiliki dua tipe, Elite dan Grand Touring. Ricky menolak menyebutka­n harga CX-5 terbaru. Namun, di Filipina harganya mencapai sekitar Rp 500 juta. (c20/noe)

 ??  ?? utility vehicle vehicle media drive crossover
utility vehicle vehicle media drive crossover

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia