Jawa Pos

Manisnya Momen Belakang Layar The Last Jedi

-

ANAHEIM – Hari kedua pergelaran D23 Expo 2017 boleh dibilang sebagai puncak acara. Panel live-action yang diadakan di Hall D Anaheim Convention Center, California, Sabtu pagi waktu setempat atau kemarin WIB, menjadi buruan fans

Semua menanti Disney membuka rahasia-rahasia baru proyek film adaptasi komik, buku, atau animasi itu.

Salah satu yang paling ditunggu adalah sesi Star Wars. Rasanya ikut merinding melihat para penonton tampak di mana-mana dengan memakai kostum serupa penduduk galaxy far, far away itu. Chairman Disney Studios Alan Horn memuji keberhasil­an saga luar angkasa itu dan menyebutny­a mampu menundukka­n box office dengan mudah. Dia juga mengingat mendiang Carrie Fisher sebagai sosok yang istimewa.

Setelah itu, dia menyerahka­n acara kepada Rian Johnson, penulis dan sutradara Star Wars: The Last Jedi. Johnson muncul dengan diiringi lagu kebangsaan Star Wars. ”Halo semua, ini D23 pertama saya. Sangat luar biasa. Sekarang The Last Jedi sedang proses mixing, teman saya yang mengerjaka­nnya,” kata Johnson.

Johnson tak datang sendirian. Dia ditemani para pemain film sekuel kedua dari trilogi ketiga Star Wars itu. Ada Daisy Ridley (Rey), John Boyega (Finn), dan Gwendoline Christie (Captain Phasma). Ada beberapa pendatang baru di film tersebut. Yakni Benicio Del Toro, Laura Dern, dan Kelly Marie Tran yang kemarin turut hadir. Tak bisa dilupakan pula kehadiran Mark Hamill (Luke Skywalker) yang sehari sebelumnya juga berada di panggung itu untuk menerima penghargaa­n Disney Legends.

Johnson kemudian mengingat salah satu momen lucu saat syuting. Yakni, ketika melihat Dern menggunaka­n senjata sambil mengucap pyew-pyew, persis bocah saat bermain senjata. ”Ya, saya lupa kalau sudah dibilangin tidak perlu mengucap itu,” ujar Dern, lalu tertawa.

Tidak hanya menghadirk­an pemain, Johnson juga memberi penonton video. Bukan trailer terbaru film yang tayang pada 15 Desember mendatang itu. Namun, rekaman di belakang layar. Menunjukka­n lokasi-lokasi indah, proses latihan, adegan di bawah air, hingga aneka alien dengan rupa-rupa menakjubka­n, termasuk seekor serigala yang sepertinya terbuat dari kaca.

Video itu juga menampilka­n keakraban para pemain. Salah satunya, Ridley menari kecil bersama Boyega. Pada waktu berbeda, Fisher terlihat menari bersama Hamill. Manis sekali. ”Saya ingin membuat film ini sedikit mengejutka­n, namun tetap terasa nyata dan jujur,” jelas Johnson dalam video berdurasi tiga menit itu.

Usaha Johnson rupanya berhasil. Pujian pun datang dari Ridley. ”Rian sudah menulis skenario yang tak terduga, tapi benar. Beberapa bagian akan membuat orang berkata, Oh my God,” jelas Ridley. ”Dan meski semua tahu ini film kedua, percayalah rasanya seperti film yang berdiri sendiri,” tambahnya.

Video itu ditutup dengan ucapan Fisher yang berperan sebagai General Leia Organa. ”Ini tentang keluarga dan inilah yang membuat kuat,” kata Fisher tentang The Last Jedi.

Melihat proses belakang layar yang berjalan lancar dan sudah sesuai jadwal, bisa dipastikan The Last Jedi tayang sesuai keinginan, baik secara jadwal maupun kualitas. Apalagi pada hari pertama, CEO dan Chairman Disney, Bob Iger, menyebut The Last Jedi sebagai film Star Wars terbaik Hamill. (*)

 ?? IMAGE GROUP LA/ DISNEY ?? PAMER BEHIND THE SCENE: Dari kiri, Gwendolin Christie, John Boyega, Daisy Ridley, Mark Hamill, Rian Johnson, Kelly Marie Tran, Laura Dern, dan Benicio Del Toro saat presentasi panel Lucasfilm di D23 Expo 2017 kemarin (16/7) WIB.
IMAGE GROUP LA/ DISNEY PAMER BEHIND THE SCENE: Dari kiri, Gwendolin Christie, John Boyega, Daisy Ridley, Mark Hamill, Rian Johnson, Kelly Marie Tran, Laura Dern, dan Benicio Del Toro saat presentasi panel Lucasfilm di D23 Expo 2017 kemarin (16/7) WIB.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia