Jawa Pos

Senjata untuk Tur Asia

-

MOENCHENGL­ADBACH – Rekrutan anyar Bayern Muenchen James Rodriguez dan Corentin Tolisso langsung berselebra­si. Meski hanya turnamen pramusim, setidaknya raihan trofi Telekom Cup mengangkat konfidensi Tolisso dan Rodriguez.

Motivasi semakin terkerek lantaran keduanya merasa sudah menyatu dengan permainan Bayern. Ya, sebagaiman­a diberitaka­n situs resmi Bayern kemarin (16/7), James dan Tolisso menghuni skuad utama saat Bayern membekuk Werder Bremen dengan skor 2-0 di partai final. Bayern lolos ke final setelah menundukka­n Hoffenheim 1-0 di semifinal.

Robert Lewandowsk­i menjadi pencetak gol tunggal buat Bayern ketika menang 1-0 atas Hoffenheim. Gol dilesakkan pada menit ke-7. Lalu, saat melawan Bremen, dua gol dicetak Thomas Mueller (13’) dan Juan Bernat (34’). ’’Saya merasa fit. Secara bert

ahap, saya merasa semakin bugar dan menjalani pertanding­an dengan bagus,’’ kata James setelah laga final sebagai mana dikutip Football Espana. ’’Saat ini kami mencoba konsisten agar meraih trofi. Sebab, trofi adalah tujuan ( kami) bermain,’’ tambah gelandang 26 tahun tersebut. Dalam turnamen yang menggunaka­n format 45 menit di setiap pertanding­an itu, James tampil sebagai starting XI saat menghadapi Bremen. Der trainer Carlo Ancelotti memilih skema 4-2-3-1. James ditempatka­n sebagai trio gelandang serang bersama Thomas Mueller dan Kingsley Coman. Sementara itu, ujung tombak dipercayak­an kepada penyerang muda Franck Evina. James mengungkap­kan, memang bahasa masih menjadi kendala dalam berkomunik­asi dengan rekan setim. ’’Bahasa Jerman saya? Danke (terima kasih, Red) dan guten morgen (selamat pagi, Red). Hanya itu,’’ ucap James, lalu tersenyum. Komposisi pemain Bayern belum komplet. Arturo Vidal, Joshua Kimmich, Niklas Suele, dan Sebastian Rudy masih menikmati liburan setelah tampil di Piala Konfederas­i. Lalu, kiper Manuel Neuer dan winger Arjen Robben masih menjalani pemulihan cedera.

Tanpa sejumlah pemain inti, Ancelotti harus memainkan tiga pemain akademi. Yakni, Felix Goetze, Marco Friedl, dan Christian Fruechtl. Fruechtl di main kan sebagai starter ketika melawan Bremen dan menjadi pe main pengganti saat menghadapi Hoffenheim. Sementara itu, Felix dan Friedl menjadi pengganti dalam dua laga tersebut.

’’Sukses ini menjadi modal berharga menjelang tur Asia,’’ kata Chairman Bayern Karl-Heinze Rummenigge dalam situs klub.

Rummenigge pun memuji kontribusi amunisi baru, misalnya James dan Tolisso. Dia optimistis pemain baru dan akademi bisa beradaptas­i dengan baik.

’’Semuanya sudah dikordinas­ikan dengan Carlo Ancelotti. Para pemain sudah mengenal satu dengan yang lain. Ini kesempatan bagus buat muka baru untuk menggabung­kan diri,’’ ucap Kalle –sapaan Karl-Heinze Rummenigge– kemarin.

Di Asia, Bayern akan mengikuti turnamen Internatio­nal Champions Cup (ICC) di Tiongkok dan Singapura. Lawanlawan berat sudah menanti di sana. Yakni, Arsenal (19/7), AC Milan (22/7), Chelsea (25/7), dan Inter Milan (27/7). (dra/c4/bas)

 ?? MARTIN MEISSNER/AP PHOTO ?? AKSI PERDANA: James Rodriguez mengontrol bola saat menghadapi Werder Bremen di Borussia Park, Moenchengl­adbach, kemarin.
MARTIN MEISSNER/AP PHOTO AKSI PERDANA: James Rodriguez mengontrol bola saat menghadapi Werder Bremen di Borussia Park, Moenchengl­adbach, kemarin.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia