Jawa Pos

Aksi Tanda Tangan Tolak Hak Angket

-

SURABAYA – Pembentuka­n Panitia Khusus (Pansus) Hak Angket DPR terhadap Komisi Pemberanta­san Korupsi (KPK) terus mendapat penolakan. Kali ini penolakan disampaika­n arek-arek Suroboyo dengan membubuhka­n tanda tangan di Taman Bungkul. Mereka berasal dari banyak kalangan. Antara lain, pengacara, pencinta seni budaya, LSM, dan masyarakat yang melintas di sekitar taman tersebut.

Pansus hak angket saat ini memunculka­n pro dan kontra. Sebagian menilai pansus tersebut bertujuan memperbaik­i upaya penegakan hukum di Indonesia. Di sisi lain, banyak yang menolak langkah pansus tersebut. DPR dinilai terlalu intervensi terhadap proses hukum yang dilakukan KPK.

Selain itu, Pansus Hak Angket dianggap ancaman bagi lembaga independen. DPR bisa dengan mudah mengambil langkah serupa kepada lembaga yang ingin menegakkan hukum di Indonesia. Atas dasar itu pula arek-arek Suroboyo ikut turun ke jalan. Mereka membeber kain sepanjang 25 meter dengan lebar 1 meter.

Awalnya, beberapa pengacara, LSM, dan pencinta seni budaya membubuhka­n tanda tangan di kain putih tersebut. Ada 15 tanda tangan pada lima menit pertama. Perlahan, jumlah itu bertambah. Salah satu yang membubuhka­n tanda tangan adalah masyarakat yang berada di Taman Bungkul.

Imam Syafi’I, salah seorang yang membubuhka­n tanda tangan, mengatakan heran dengan adanya Pansus Hak Angket. Selama ini kredibilit­as KPK sudah terbukti. Dukungan terhadap lembaga ’’ itu pun sangat besar. Gerakan yang bertujuan melemahkan KPK akan berhadapan dengan masyarakat,’’ ucapnya.

Upaya melemahkan KPK berulang-ulang terjadi. Hasilnya, masyarakat bersama-sama memberikan dukungan penuh. Upaya itu pun gagal dan KPK masih tetap pada tugas pokok dan fungsinya. Kini muncul lagi upaya melemahkan KPK dengan tokoh utama DPR. (riq/c15/oni)

 ?? THORIQ KARIM/JAWA POS ?? BERI DUKUNGAN: Inilah suasana aksi pemberian tanda tangan untuk mendukung KPK melawan kriminalis­asi yang akan dilakukan Pansus Hak Angket KPK DPR RI.
THORIQ KARIM/JAWA POS BERI DUKUNGAN: Inilah suasana aksi pemberian tanda tangan untuk mendukung KPK melawan kriminalis­asi yang akan dilakukan Pansus Hak Angket KPK DPR RI.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia