Jawa Pos

Belum Mampu Sapu Bersih

Giliran Malaysia Kawinkan Emas

-

KUALA LUMPUR – Tak ada tambahan medali emas untuk kontingen Indonesia pada hari kedua SEA Games 2017. Harapan Indonesia untuk menambah perbendaha­raan emas dari cabor panahan tertahan. Kemarin giliran tuan rumah Malaysia yang berjaya di Synthetic Turf Field, National Sport Council, KL Sport City, Bukit Jalil.

Dari dua emas yang diperebutk­an, Indonesia hanya kebagian medali perunggu melalui tim putri. Pada perebutan podium ketiga, Dellie Threesyadi­nda, Rona Siska Sari, dan Triya Resky Adriana menaklukka­n Thailand 225-222.

Rona sempat tidak bisa menyembuny­ikan kekecewaan saat takluk di tangan Vietnam 221-228 di semifinal. Sebab, dia mengaku tampil di bawah performa terbaiknya pada babak empat besar tersebut. ’’Entahlah, di semifinal teknik saya ndak jalan,” ucap atlet asal DKI Jakarta tersebut.

’’Tapi, inilah panahan. Banyak faktor lain seperti alam yang menentukan karena tampil di lapangan terbuka,” jelas atlet 30 tahun tersebut. Rona menyebut embusan angin terasa berubah sesaat sebelum dirinya tampil di semifinal.

Tim putra meraih hasil lebih buruk. Kemarin, tim yang diperkuat peraih emas individual compound Prima Wisnu Wardhana itu langsung takluk di babak perempat final. Prima, Saprianto, dan Yoke Rizaldi Akbar kalah tipis oleh Singapura 225-226.

Frederick Rosandi, manajer tim panahan Indonesia, berharap, pada nomor mix compound yang berlangsun­g pagi ini, skuadnya masih bisa menambah medali. Indonesia di nomor tersebut bakal diwakili pasangan Prima Wisnu Wardhana dan Dellie Threesyadi­nda.

’’Hanya faktor luck yang menentukan tadi (kemarin, Red). Semoga besok bisa curi (emas) lagi,” jelasnya.

Di nomor compound beregu itu, Malaysia mengawinka­n medali emas setelah di final putra menaklukka­n Singapura 228-222. Sementara itu, tim putri mereka mengandask­an perlawanan Vietnam 253-252. (*/c17/ady)

 ??  ??
 ??  ??

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia