Jawa Pos

Ibu Bekerja atau Tidak, Sama Menantangn­ya

-

KONTROVERS­I yang satu ini tergolong abadii buat para ibu. Mereka yang bekerja biasanya ditanyaa kapan punya waktu untuk keluarga. Kenapa nggak k berhenti saja sih biar anak dan suami lebih terurus. Sebaliknya, ibu yang tidak bekerja di luar rumahh bakal menghadapi pertanyaan kenapa nggak bekerja, sayang lho gelar sarjananya. Dua-dunya simpel. Tapi, buat yang sedang sensi, itu bisa sangatt menyakitka­n.

Menanggapi itu, dr Dyana Sarvasti SpJP, 34, dan n Stella Sutjiadi, 34, punya cerita sendiri. Sejak k menikah pada 1997, Dyana mendapat dukungann penuh dari suaminya, dr Didi Darmahadi Dewantoo SpOG, untuk bekerja sebagai dokter. ”Kalau lihatt saya di rumah, malah disindir. Kok enak, kamu praktik?” ucap Dyana, menirukan perkataan sang suami, lantas tertawa.

Kardiolog RS Husada Utama itu menjelaska­n, meski punya kesibukan padat, dirinya tetap mempriorit­askan keluarga. Terutama kedua anaknya, Deanya Parahita Nauraputri Dewanto dan Dzaki Parisya Sidqi Dewanto. ”Kalau anak saya sakit atau butuh, yang lainnya sudah nggak tak reken (tidak saya pedulikan, Red). Saya ambil izin,” tegasnya.

Jalan berbeda ditempuh Stella Sutjiadi. Istri Fahmi Adi Cahya itu menjelaska­n, menjadi ibu rumah tangga merupakan impiannya sejak kecil. Dia dan suami sudah merencanak­an, setelah anak pertama lahir, dirinya akan berhenti kerja.

Buat dia, menjadi ibu rumah tangga butuh usaha ekstra, terutama untuk memanajeme­n emosi dan tenaga. Sebab, banyak waktu yang dihabiskan di rumah. Challenge selama kuliah dan kerja dia nilai tidak sebanding dengan yang dihadapi di rumah. ”Emosi harus tetap terkontrol agar si ibu bisa jadi contoh baik untuk anak,” imbuh Stella.

Stella tidak setuju ketika ibu rumah tangga dibilang hanya ikut suami. ”Tiap ibu pasti punya pertimbang­an sendiri. Bukan hak kita untuk menghakimi keputusan itu,” ungkapnya. (fam/c11/ayi)

 ?? ANGGER BONDAN/JAWA POS ?? nganggur nggak NOMOR SATU ANAK: Saat buah hati sakit, dr Dyana Sarvasti SpJP akan menghentik­an semua kesibukan di luar rumah untuk fokus merawatnya.
ANGGER BONDAN/JAWA POS nganggur nggak NOMOR SATU ANAK: Saat buah hati sakit, dr Dyana Sarvasti SpJP akan menghentik­an semua kesibukan di luar rumah untuk fokus merawatnya.
 ?? STELLA SUTJIADI FOR JAWA POS ?? PILIHAN SENDIRI: Stella Sutjiadi bersama keluarga kecilnya.
STELLA SUTJIADI FOR JAWA POS PILIHAN SENDIRI: Stella Sutjiadi bersama keluarga kecilnya.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia