Jawa Pos

Jadi Destinasi Wisata Baru

Pulau Sarinah, Ngingas, dan Candi Tawangalun

-

SIDOARJO – Ada beberapa kampung dan tempat wisata yang akan ditetapkan sebagai ikon kota. Dengan adanya tempat wisata baru tersebut, diharapkan makin banyak wisatawan yang berkunjung ke Kota Delta. Otomatis pendapatan asli daerah (PAD) akan meningkat.

Kabid Perekonomi­an Badan Perencanaa­n Pembanguna­n Daerah (Bappeda) Sidoarjo Trisnanto Edi Wibowo menyebutka­n, kampung logam Ngingas di Waru, Pulau Sarinah di Jabon, dan Candi Tawangalun di Sedati akan dipromosik­an menjadi objek wisata baru. Pemilihan tiga lokasi itu sudah melewati sejumlah kajian.

Trisnanto mencontohk­an Candi Tawangalun di Sedati. Bentuknya memang tampak sederhana. Tingginya hanya berkisar 3 meter. Bentuknya trapesium, tampak seperti atap rumah. Bangunan tersebut tersusun dari tumpukan batu bata. ’’Candi itu merupakan peninggala­n Kerajaan Majapahit. Yakni, saat masa pemerintah­an Prabu Brawijaya II,’’ ucapnya.

Untuk mendukung objek wisata itu, pemkab akan membangun akses menuju ke candi. Pemkab juga mendirikan pagar pembatas candi dan areal di sekitarnya. ’’Setelah rampung, kawasan Candi ini akan dijadikan wisata sejarah,’’ tutur Trisnanto.

Untuk kampung logam Ngingas, kata Trisnanto, pemkab nantinya memperbaik­i kawasan tersebut. Jalan dilebarkan. Fasilitas parkir dibangun. ’’Industri logam Ngingas nantinya dijadikan kawasan wisata edukasi,’’ jelasnya. Pengunjung akan diajak melihat dan praktik pembuatan logam.

Kawasan terakhir yang akan digarap serius adalah Pulau Sarinah. Trisnanto menjelaska­n pihaknya sudah rapat dengan Kementeria­n Kelautan dan Perikanan (KKP). Hasilnya, KKP akan membangun areal pulau tersebut. Kawasan itu akan dijadikan konservasi mangrove dan penangkara­n ikan. Selain itu, terdapat juga flying fox sepanjang 1,2 kilometer. ”Semuanya dibangun KKP,” katanya.

Pemkab kebagian tugas menyiapkan infrastruk­tur ke Pulau sarinah. Antara lain, pembanguna­n dermaga Tlocor, jalan, dan restoran. ”Kami juga memiliki ide menyiapkan hotel di Tlocor,” tuturnya. (aph/c20/ai)

 ?? BOY SLAMET/JAWA POS ?? DISIAPKAN INFRASTRUK­TURNYA: Kondisi Candi Tawangalun, Sedati, yang akan menjadi objek wisata baru Sidoarjo.
BOY SLAMET/JAWA POS DISIAPKAN INFRASTRUK­TURNYA: Kondisi Candi Tawangalun, Sedati, yang akan menjadi objek wisata baru Sidoarjo.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia