Jawa Pos

Nyanyi, Ngerap, dan Menari ala Seventeen

-

JAKARTA – Hall 3A ICE BSD City berkilau dengan sorot laser berwarna baby pink dan sky blue Sabtu malam lalu (23/9). Cahaya itu berasal dari light stick para Carat, fans boyband Seventeen. Ke-13 personel Seventeen hadir dalam konser bertajuk Diamond Edge. Untuk membuka konser, S. Coups dkk membawakan lagu yang memuja gebetan. Yakni, Pretty U, Beautiful, dan Adore U. Para Carat, yang sebagian besar perempuan, langsung tersanjung kegirangan.

Sesudah itu, Hoshi mengajak para Carat membuat salam konser. ’’Kalau kami bilang Seventeen Carat, kalian tepuk tangan dua kali, lalu angkat tangan sambil teriak ya,’’ ajaknya. Para Carat kompak melakukan salam itu. Para personel pun tak henti mengajak Carat bersorak lebih keras.

’’Sepertinya ini lebih ramai dari saat kami tampil kali pertama di Indonesia tahun lalu,’’ komentar Seungkwan. Pada 2016, Seventeen memang tampil untuk kali pertama di Indonesia lewat sebuah showcase di Balai Sarbini, Jakarta Selatan.

Dalam konser yang dipromotor­i Mecimapro itu, para personel juga membawakan beberapa lagu dari minialbum terbaru mereka, AI1, yang dirilis Mei lalu. Yakni, Don’t Wanna Cry, Habit, If I, Swimming Fool, My I, dan Crazy In Love. ’’Semoga penampilan live kami sama bagusnya dengan lagu yang kalian dengar di minialbum baru,’’ kata Joshua.

Selain tampil berbarenga­n, ke-13 personel tampil dalam sub-unit alias grup kecil dengan gaya, konsep, dan genre musik yang beragam. Grup pertama adalah Vocal Unit yang beranggota para vokalis utama Seventeen. Yakni, Seungkwan, Dokyeom, Woozi, Joshua, dan Jeonghan. Mereka menampilka­n image cowok kalem nan romantis lewat lagu-lagu ballad seperti We Gonna Make It Shine, Don’t Listen, dan Habit. Mereka menampilka­n suara tenor dan bariton yang keren.

Setelah terharu dengan penampilan Vocal Unit, para Carat dihibur dengan aksi swag dari Hip-Hop Unit. Anggotanya adalah para raper. Yakni, Vernon, Mingyu, Wonwoo, dan S. Coups. Keempatnya membawakan image bad boy dengan tiga lagu hiphop yang penuh rap. Yakni, Un Haeng Il Chi, Check In, dan If I.

Lalu, ada Performanc­e Unit yang terdiri atas para dancer utama Seventeen. Yakni, Dino, Jun, Hoshi, dan The8. Lagu-lagu mereka seperti OMG, Highlight, serta Swimming Fool bergenre EDM dan menuntut mereka banyak menari. ’’Setiap unit punya ciri khas sehingga kalian bisa mengingat masing-masing dari kami,’’ kata S. Coups, leader Seventeen sekaligus leader Hip-Hop Unit.

Konser Diamond Edge juga dimanfaatk­an Seventeen untuk mengumumka­n proyek terbaru mereka. Akhir tahun ini, Seventeen akan merilis full album kedua mereka. Namun, sebelum itu, mereka akan melakukan sejumlah aktivitas sebagai unit-unit terpisah. Yang paling dekat, ketiga leader masing-masing unit, S.Coups, Woozi, dan Hoshi, merilis lagu baru berjudul Change Up hari ini (25/9).

Lalu, Hip-Hop Team kebagian rilis pekan depan (2/10), Performanc­e Team pada 9 Oktober, dan Vocal Team pada 16 Oktober. Sayang, ke-13 oppa cakep itu masih merahasiak­an seperti apa konsep menjelang comeback mereka. ’’ Yang pasti, kalian harus terus ikuti kegiatan kami sampai perilisan album kedua ya,’’ pinta Hoshi. (len/c17/na)

 ?? MECIMA PRO FOR JAWA POS ?? CAHAYA BERLIAN: Ke-13 member Seventeen membuat formasi lucu ketika tampil dalam konser bertajuk Diamond Edge di ICE BSD, Tangerang, Sabtu malam lalu (23/9).
MECIMA PRO FOR JAWA POS CAHAYA BERLIAN: Ke-13 member Seventeen membuat formasi lucu ketika tampil dalam konser bertajuk Diamond Edge di ICE BSD, Tangerang, Sabtu malam lalu (23/9).

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia