Jawa Pos

Maling Berkhianat Cari Selamat

-

PENGKHIANA­TAN bisa terjadi dalam urusan apa pun. Termasuk dalam tindak kriminalit­as. Dua pencuri burung, RIS dan OGI, saling tuding agar terhindar dari ancaman bui. Tapi, akhirnya polisi tetap memborgol keduanya.

Dini hari itu (20/9), RIS dan OGI sebenarnya sudah berhasil mencuri burung murai batu milik seorang warga di kawasan Karang Pilang. Mereka berhasil mengelabui warga. Dua remaja yang masih berusia belia itu nekat mencuri lantaran membutuhka­n uang.

Berbekal kawat baja, mereka langsung memanjat pagar belakang rumah korban, MUS. Pelaku merusak gembok dapur. ’’Kayaknya sudah pemain lama, sudah bisa ngerusak gembok,’’ ujar Kanitreskr­im Polsek Karang Pilang Iptu Marji Wibowo.

Namun, tetangga yang mendengar suara langkah para pelaku segera memberi tahu MUS. Korban yang kaget langsung berlari ke bagian belakang rumah. Benar saja, MUS melihat seorang pelaku sedang berusaha kabur dengan memanjat pagar. Spontan, dia berteriak maling. Warga sekitar yang mendengar teriakan itu langsung berhambura­n keluar rumah. Mereka berusaha mencekal pelaku. Anehnya, RIS ikut meneriaki OGI maling. OGI pun berhasil ditangkap. OGI yang tidak terima langsung mengacungk­an telunjukny­a ke arah RIS. ’’Dia juga ikut manjat, Pak,’’ ujarnya kepada warga. Namun, RIS berusaha mengelak. Dua pencuri tersebut sempat berdebat. Warga akhirnya melapor kepada polisi. Setelah mengintero­gasi, polisi memborgol tangan kedua pelaku. ’’ Ya, is tilah nya maling yang ber khianat, cari selamat,’’ kata Marji. Ternyata, RIS adalah inisiator pencurian itu. RIS dan OGI pun dibui. Su sah senang dirasakan ba reng lah. ( mir/ c19/ fal)

 ?? ERIE DINI/JAWA POS ??
ERIE DINI/JAWA POS

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia