Jawa Pos

Perhotelan Berpotensi Pangkas Tenaga Kerja

-

SURABAYA – Sektor perhotelan berpotensi mengurangi tenaga kerja. Hal tersebut dilakukan sebagai akibat tingginya biaya operasiona­l, mulai upah karyawan hingga perkembang­an teknologi saat ini.

Ketua Perhimpuna­n Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Jawa Timur M. Soleh mengatakan, perkembang­an teknologi yang cukup pesat sekarang telah menjadi tantangan tersendiri bagi sektor perhotelan. ”Contohnya, saat ini parkir sudah menggunaka­n alat sehingga tidak butuh lagi tenaga yang menjaga pintu masuk. Kemudian, juga zaman sekarang berkembang self-service di restoran,” katanya.

Contoh lainnya adalah layanan hotel yang berupa makanan dan minuman sudah mulai menggunaka­n produk dari restoran lain. Dengan demikian, tidak ada koki atau chef yang bekerja di hotel tersebut. Sebab, selama ini biaya kitchen dianggap cukup tinggi, mulai bahan pokok hingga gaji para koki. ”Sebetulnya juga bukan semata-mata karena upah karyawan, tapi penguranga­n tenaga kerja juga dilakukan karena dampak perkembang­an IT itu sendiri,” ujar Soleh.

Berdasar catatan PHRI Jatim, mulai 2014 dunia perhotelan sudah mengurangi tenaga kerja sekitar 200 ribu orang. Faktor lainnya juga disebabkan turunnya permintaan akomodasi dan ruang rapat akibat kebijakan pemerintah yang memangkas anggaran perjalanan dinas dan rapat-rapat di luar kantor. Adapun, kontribusi dari sektor pemerintah­an terhadap perhotelan sebesar 35–40 persen. (car/c7/sof)

 ??  ??

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia