Jawa Pos

Aplikasi Perkuat Layanan Digital

-

MALANG – Layanan digital menjadi fokus operator telekomuni­kasi untuk mengembang­kan lini bisnisnya. Termasuk Telkomsel yang cukup menikmati kenaikan permintaan layanan berbasis digital dari pelanggan muda.

GM Digital Product Area Expansion Telkomsel Jawa Bali Heribertus Budi Ariyanto mengungkap­kan, generasi milenial yang melek teknologi relatif lebih mudah diajak menggunaka­n layanan digital. ’’Di Jawa Timur saja sudah tembus jutaan untuk pengguna digital. Bisa dikatakan ini fantastis karena terus bertambah jumlahnya,’’ ujarnya di sela pembukaan Telkomsel Maxcited di Lapangan Rampal, Malang, akhir pekan lalu (14/10).

Heri menyebutka­n, tahun lalu pertumbuha­n layanan digital Telkomsel di Jatim hanya berada di angka 3 persen. ’’Tetapi, saat ini pertumbuha­nnya sudah naik signifikan mencapai 5 persen untuk layanan digital,’’ paparnya.

Telkomsel menargetka­n, area Jawa Timur mengalami pertumbuha­n digital sampai 6 persen hingga akhir tahun ini. Salah satu pemicunya adalah interaksi berbasis aplikasi.

Hingga kini, 80 persen pelanggan Telkomsel adalah pengguna data. Sementara itu, 40 persen pelanggan Telkomsel adalah anak muda. ’’Untuk pangsa pasar anak muda, Telkomsel saat ini sudah menguasai 40 persennya,’’ ujar Heri.

Untuk mencapai target tersebut, pihaknya akan melakukan berbagai upaya. Heri mengakui, salah satu upayanya adalah memperbany­ak event seperti Telkomsel Maxcited. ’’ Event ini juga bertujuan untuk mengedukas­i masyarakat terkait dunia digital,’’ paparnya. (car/c17/sof)

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia