Jawa Pos

Lolos Tidak Selalu Harus Menang

-

BUKAN hanya insiden Patrice Evra yang meramaikan matchday keempat Liga Europa kemarin. Ada lima tim yang sudah memastikan satu tiket ke babak 32 besar. Mereka adalah Dynamo Kyiv, Arsenal, Lazio, Zenit St Petersburg, dan Steaua Bucuresti.

Uniknya, tidak semua tim yang lolos membukukan kemenangan pada laga kemarin. Steaua Bucuresti di grup G dan Arsenal di grup H menjadi bukti. Keduanya hanya bermain imbang untuk memastikan satu tiket ke fase knockout minimal dengan predikat runner-up grup, yakni Steaua yang bermain 1-1 kontra Hapoel Beer Sheva dan Arsenal yang seri tanpa gol melawan FK Crvena Zvezda di Emirates Stadium.

’’Tidak ada yang perlu dipermasal­ahkan dengan hasil ini,’’ ucap tactician Arsenal Arsene Wenger ke- pada Daily Mail. ’’Kami mendominas­i pertanding­an pada babak kedua. Hanya sentuhan akhir yang membuat kami tidak bisa mencetak gol. 0-0 adalah skor yang pantas,’’ sambung pelatih 68 tahun itu.

Meski Wenger puas, tidak demikian halnya dengan Gooners, fans Arsenal. Mereka justru memberikan booo kepada Jack Wilshere dkk karena hanya berakhir tanpa gol. Wenger pun menanggapi itu secara santai. Menurut dia, fans belum terbiasa melihat Arsenal tidak mencetak gol saat bermain home.

Pelatih yang sudah mempersemb­ahkan tiga titel Premier League bagi Arsenal itu juga merujuk kepada starter timnya. Ya, Wenger merotasi seluruh skuadnya pada laga kemarin jika dibandingk­an dengan saat menang 2-1 atas Swansea City di Premier League (28/10). Dia juga mengatakan bahwa langkah rotasi yang diterapkan bisa memberikan pengalaman berbeda kepada para pemain.

’’Seharusnya suporter tetap mendukung meski pertanding­an berakhir tanpa gol. Bagi kami, hasil ini juga membuat frustrasi. Namun, kami juga mengerti bahwa ada beberapa pemain muda yang sangat berguna bagi jam terbangnya nanti,’’ sambung pelatih berkebangs­aan Prancis itu.

Lain Arsenal, lain pula Lazio. Tim polesan Simone Inzaghi itu bukan sekadar lolos ke babak selanjutny­a. Mereka juga menjadi satu-satunya tim yang hingga matchday keempat berhasil sapu bersih setelah menang 1-0 atas Nice. Bagi Lazio, performa konsisten mereka di Liga Europa adalah lanjutan yang ditampilka­n di Serie A. (io/c4/tom)

 ??  ??

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia