Jawa Pos

Kualitas Hebat, Lebih Hemat

-

Memilih material penyusun rumah secara selektif sangat berimbas pada kualitas dan ketahanan bangunan. Jika diperhatik­an, kini tren mulai bergeser. Semakin banyak yang memilih menggunaka­n bata ringan saat mendirikan bangunan.

Demand yang kian meningkat dari tahun ke tahun dijawab PT Superior Prima Sukses dengan bata ringan Blesscon. Produsen bata ringan terbesar di Indonesia tersebut menciptaka­n produk berkualita­s tinggi.

Bata ringan Blesscon yang terbuat dari campuran pasir silica, kapur,

gypsum, semen, dan aluminium memiliki banyak kelebihan. Di antaranya, tingkat kedap air yang lebih tinggi daripada bata merah. Hasilnya, bangunan jadi lebih resisten terhadap curah hujan yang tinggi.

Keunggulan lainnya, bobot bata yang ringan tidak membebani bangunan sehingga cocok untuk renovasi dan penambahan struktur, baik yang ringan maupun masif. Diproduksi dengan kontrol kualitas yang ketat, bata ringan Blesscon memiliki kualitas yang seragam, berbeda dengan bata merah yang dibuat secara tradisiona­l.

Membangun hunian dengan menggunaka­n bata ringan Blesscon juga lebih hemat dari segi finansial. Sebab, harga pasir, semen, dan upah pekerja terus meningkat. Namun, bata ringan Blesscon hanya perlu direkatkan dengan semen instan atau mortar. Proses pemasangan­nya pun lebih mudah.

Aerasi atau pori-pori yang terdapat pada bata ringan Blesscon mampu menciptaka­n suhu ruang yang lebih sejuk sehingga hunian lebih nyaman untuk ditinggali. Sangat cocok untuk Indonesia yang merupakan negara tropis.

Ketahanan bangunan tak perlu diragukan. Bata ringan Blesscon dijamin kedap suara dan tahan terhadap guncangan gempa.

Presdir PT Superior Prima Sukses Billy Law mengatakan bahwa Blesscon telah memproduks­i bata ringan berkualita­s dengan tim quality

control yang ketat sejak 2013. Produk yang dihasilkan pun lebih fleksibel untuk digunakan berkat variasi ketebalan yang tersedia.

”Kami menciptaka­n bata ringan Blesscon dengan variasi tebal 7,5 cm, 10 cm, 15 cm, dan 20 cm. Jadi, pasar bisa memilih dan menyesuaik­an kebutuhan dengan mudah,” terangnya. Suplai bata ringan Blesscon pun

steady, baik musim kering maupun huja n. Selain itu, mendapatka­n bata ringan Blesscon kini bukan perkara susah. ”Kami sudah memiliki agenagen penjualan resmi yang tersebar di 35 daerah di Indonesia Timur,” imbuh Billy. ( rah/ran)

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia