Jawa Pos

Ada Nama Baru di Dewan Juri Tahun Ini

-

SURABAYA – Selalu ada kejutan di Jawa Pos Festival Jingle Bells. Mendekati audisi yang dihelat di Malang dan Surabaya pada awal Desember, muncul nama baru yang akan ambil bagian sebagai juri. Dia adalah penyanyi kenamaan sekaligus vokalis Sound of Praise (SOP), Pritta Kartika.

Pritta merupakan salah seorang penyanyi profesiona­l asal Surabaya dengan kemampuan yang tak perlu diragukan lagi. Talenta bermusik yang mumpuni menjadikan­nya seseorang yang menorehkan cerita di jagat musik-musik rohani dan pop.

Perempuan asal Surabaya tersebut telah berkiprah lebih dari tujuh tahun bersama SOP. Lewat perjalanan memuji nama Tuhan, Pritta dan SOP telah menjajaki berbagai kota di Indonesia. Plus lima kota di Amerika Serikat, yakni New York, Las Vegas, Filadelfia, Atlanta, dan Los Angeles. ’’Februari kami diundang ke India,’’ katanya.

Dalam bersolo vokal, jebolan The Voice Indonesia 2013 itu juga menyanyi di berbagai event sekuler dan rohani. Selain itu, perempuan 33 tahun tersebut menjadi vocal director, pengajar vokal privat, vocal group, dan paduan suara.

Pritta juga pernah berkolabor­asi dalam tarik suara dengan deretan nama terkenal. Sebut saja Kaka Slank, Donnie Ada Band, Joy Tobing, Bunga Citra Lestari, Syahrini, dan Agnezmo dan Addie M.S. Dari pengalaman tersebut, wajar saja jika Pritta didaulat sebagai sosok yang pas menjadi juri Jawa Pos Festival Jingle Bells tahun ini.

Jawa Pos Festival Jingle Bells menggelar ajang unjuk talenta dalam berbagai kategori. Yakni vocal single, vocal group, paduan suara, dan musik gereja. Pendaftara­n masih dibuka hingga beberapa hari ke depan. Para peserta dapat mendaftar secara online melalui http:// festivalji­nglebells.jawapos.com/ atau ke kantor Jawa Pos di Gedung Graha Pena lantai 5, Jalan A. Yani 88, Surabaya. Pendaftara­n gratis.

Audisi dilakukan di Atrium Cyber Mall Malang pada 2 dan 3 Desember 2017. Lalu 6–10 Desember 2017 di Food Society, Pakuwon Mall Surabaya. Peserta yang lolos audisi berhak maju ke semifinal pada 14 dan 15 Desember 2017. Puncaknya, para talenta terbaik tampil pada grand final 16 Desember 2017. Untuk informasi hubungi panitia, Merry 0812788401­15, Risky 0896991900­37, Adit 081332 472091, atau 031-8202013. (esa/c19/diq)

 ??  ??

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia