Jawa Pos

Jaga Kekompakan Prajurit, Gelar Senam Tobelo

-

SURABAYA – Gubernur Akademi Angkatan Laut (AAL) Laksamana Muda TNI Wuspo Lukito terus berupaya menjaga kekompakan internal. Salah satu caranya adalah mengadakan lomba senam tobelo yang diikuti satuan kerja masing-masing.

Senam tobelo merupakan tarian rancak asal Maluku yang dipopulerk­an Kelvin Fordatkoss­u, penyanyi pop asal Ambon. Tarian itu sering diterapkan pada gerakan senam maupun tari kontempore­r. Wuspo memilih tarian tersebut untuk mengenalka­n salah satu seni hasil inovasi anak bangsa.

Ada 20 tim yang mengikuti lomba tersebut. Mereka adalah perwakilan dari satuan kerja jajaran AAL, jalasenast­ri cabang BS AAL, serta penghuni rumah dinas dan rusun Dewaruci Pesapen.

Wuspo menyatakan, target kegiatan itu adalah mempererat kekeluarga­an dan kebersamaa­n. Dua aspek tersebut bisa dilihat jelas. Tim yang gerakannya morat-marit berarti tidak kompak. Bisa jadi ada masalah di internal mereka. ”Saya ingin melihat kondisi tim yang sebenarnya,” katanya.

Selain kompak, setiap tim dituntut kreatif. Selama ini mereka sibuk dengan rutinitas sehari-hari. Butuh nuansa berbeda agar tidak stres dengan rutinitas tersebut. Senam tobelo dianggap paling tepat untuk menghibur kepenatan mereka. ”Apalagi, senam ini merupakan karya anak bangsa yang harus dipopulari­taskan,” ungkapnya.

Kegiatan itu masih dalam rangkaian peringatan hari jadi AAL yang jatuh pada 10 Oktober lalu. (riq/c25/oni)

 ?? THORIQ S. KARIM/JAWA POS ?? SEMANGAT: Peserta lomba mempraktik­kan yel-yel yang biasa diteriakka­n anggota TNI-AL. Foto bawah, tim satuan kerja jajaran di AAL mengikuti lomba senam Tobelo kemarin.
THORIQ S. KARIM/JAWA POS SEMANGAT: Peserta lomba mempraktik­kan yel-yel yang biasa diteriakka­n anggota TNI-AL. Foto bawah, tim satuan kerja jajaran di AAL mengikuti lomba senam Tobelo kemarin.
 ?? THORIQ S. KARIM/JAWA POS ??
THORIQ S. KARIM/JAWA POS

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia