Jawa Pos

Menuju Gelar Keenam

Dua Pasangan Tembus Final Hongkong Open Superserie­s

-

HONGKONG – Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo mendapatka­n lima gelar di pentas Superserie­s (premier) tahun ini. Gelar keenam berpotensi diraih ganda putra nomor satu dunia tersebut saat tampil di final Hongkong Open SS 2017 hari ini.

Kemarin pada semifinal Marcus/ Kevin membekuk duo menara asal Tiongkok Li Junhui/Liu Yuchen 2113, 16-21, 21-13. Itulah final kedelapan Marcus/Kevin sepanjang tahun ini. Menghadapi Li/Liu yang bertinggi 195 cm dan 193 cm bukanlah hal baru buat Marcus/Kevin. Dalam dua pekan terakhir, kedua pasangan bertemu pada situasi yang sama, yakni semifinal.

Marcus/Kevin sekali lagi mengulangi kemenangan mereka seperti di Tiongkok Open Super Series Premier pekan lalu. Sempat kehilangan momentum pada game kedua 1621, ganda putra nomor satu dunia tersebut mengalami situasi sulit. ’’ Tadi sempat nggak enak di lapangan, bola-bola atas nggak pas terus mau di- smash,’’ kata Marcus.

Namun, pada game penentu, Marcus/Kevin bermain lebih taktis dan tak banyak melakukan kesalahan. Selanjutny­a, pada babak final hari ini, mereka bersua dengan pasangan Denmark Mads Conrad-Petersen/ Mads Pieler Kolding. Dalam dua per- temuan terakhir, Marcus/Kevin selalu menang atas pasangan nomor enam dunia itu. ’’Buat besok (hari ini, Red), nggak ada persiapan khusus. Harus lebih siap aja karena lawan juga nggak mudah,’’ terang Kevin.

Di sisi lain, Indonesia juga menempatka­n Greysia Polii/Apriani Rahayu di partai final Hong Kong Super Series 2017. Mereka secara luar biasa mengalahka­n pasangan baru Tiongkok, Huang Dongping/Li Wen Mei, dalam rubber game 11-21, 23-21, 21-15.

Greysia/Apriani menghadapi ganda putri nomor satu dunia Chen Qingchen/Jia Yifan pada final. Pada semifinal French Open Super Series, Greysia/Apriani mengalahka­n pasangan Tiongkok tersebut dan bablas menjadi juara. (nap/c22/nur)

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia