Jawa Pos

Persaingan Tajam Djarum dan Jaya Raya

-

MAGELANG – Djarum Kudus dan Jaya Raya mengukuhka­n dominasiny­a di ajang Superliga Junior 2017. Kedua tim berpeluang mengawinka­n gelar juara pada kategori U-19. Sebab, mereka saling bentrok dalam laga final di GOR Djarum, Magelang, hari ini.

Di sektor putri, Djarum melaju ke final setelah menang dramatis 3-2 atas Mutiara Cardinal pada semifinal. Sempat tertinggal 2-1 karena kalah di dua nomor tungtung gal oleh pelatnas prata

ma, Grego- ria Mariska Tunjung dan Choirunnis­a, Djarum membalikka­n keadaan pada dua laga sisa.

Alya Rahma Mulyani menjadi penentu dalam laga terakhir. Juara Kejurnas 2017 tunggal putri taruna itu mengalahka­n Maria Septiana dengan rubber game 21-18, 18-21, 21-17. ’’Sempat tegang. Soalnya jadi penentu,’’ ungkap Alya.

Berbeda dengan tim putri, tim putra mereka lebih perkasa. Mereka me menang dengan skor meyakinka yakinkan, 3-0, juga atas Mutiara Cardina Cardinal. Hebatnya, tiga kemenangan tersebut diraih dengan straight game.

Meski demikian, Manajer PB Djarum Fung Permadi meminta pemainnya tidak jemawa. ’’Perjuangan belum usai. Masih ada perang di laga final,’’ ujarnya. Karena itu, dia meminta anak asuhnya untuk tampil all-out. ’’Sebab, target kami memang menjadi juara,’’ lanjutnya.

Masalahnya, upaya tim asal Kudus itu mengawinka­n gelar bukan perkara gampang. Jaya Raya adalah tim tangguh. Apalagi, di sektor putri mereka punya senjata kuat pada nomor ganda lewat Pitha Haningtyas Mentari/Jauza Sugiarto. Kemarin tim putri Jaya Raya mengalahka­n tim Korea dengan skor telak 3-0. Jika sektor putri berimbang, tidak demikian halnya dengan sektor putra. Djarum jauh lebih diunggulka­n.

Sementara itu, pada kategori U-17, Exist Jakarta dan Djarum berbagi gelar. Pada sektor putri Exist menjadi juara, mengalahka­n Djarum dengan skor 3-0. Sementara itu di bagian putra, Djarum membalas dendam, menjadi pemenang dengan membekap Exist 3-2. (gus/c4/nur)

 ??  ??
 ??  ?? duo
duo

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia