Jawa Pos

Maulid Nabi, Berbagi Mainan Anak-Anak

-

SIDOARJO – Bintang Fahreza sudah menginap sehari di Rumah Sakit Islam (RSI) Siti Hajar Sidoarjo kemarin (9/12). Bocah 9 tahun itu terpaksa melewatkan ujian akhir semester (UAS) di sekolahnya. Bintang terkena gejala tifus sehingga harus beristirah­at untuk sementara. ’’Tembak-tembakan,’’ ujar Bintang saat disuruh memilih mainan oleh manajemen RSI Siti Hajar Sidoarjo.

Berbeda lagi dengan mainan pilihan Muhammad Evan Pratama. Siswa kelas I SDN Sumput, Sidoarjo, yang juga dirawat di RS tersebut memilih mobil-mobilan. Kemarin (9/12) memang terasa cukup spesial bagi pasien anakanak di RSI Siti Hajar. Ada satu troli penuh mainan yang dibagibagi­kan oleh manajemen. Mulai mobil-mobilan, tembak-tembakan, hingga permainan memasak.

Selain Bintang dan Evan, sejumlah anak mendapat kado tersebut. ’’Sengaja hari ini kami mengunjung­i pasien anak dan memberikan hadiah untuk memperinga­ti Maulid Nabi,’’ ujar Direktur Utama RSI Siti Hajar dr Hidayatull­ah SpS.

Sebenarnya bagi-bagi mainan kepada pasien dilakukan hampir setiap tahun. Hanya, biasanya aksi itu berdekatan dengan peringatan Hari Anak Nasional (HAN). Nah, tahun ini pembagian dilakukan saat peringatan Maulid Nabi Mu- hammad SAW. ’’Tujuannya sederhana, supaya anak-anak punya kenangan tersendiri pada peringatan Maulid Nabi,’’ ungkapnya.

Tentu saja, lanjut Hidayatull­ah, manajemen RSI Siti Hajar dan Badan Pelaksana Mabarrot (BPM) NU Sidoarjo tidak lupa menjaga tradisi peringatan Maulid Nabi tersebut. Sebelum berkelilin­g ke pasien anak-anak, segenap jajaran RSI di Jalan Raden Patah 70, Bulusidoka­re, itu berkumpul di masjid setempat. (bil/c7/hud)

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia