Jawa Pos

Teladan Kedewasaan Politik Emil Dardak

-

BERBEDA sikap serta pandangan politik, namun tetap rukun. Teladan itu ditunjukka­n pasangan Bupati dan Wakil Bupati Trenggalek Emil Dardak dan Mochamad Nur Arifin menatap Pilkada Jatim 2018. Emil saat ini sudah mendaftar ke KPU Jatim menjadi bacawagub mendamping­i bacagub Khofifah Indar Parawansa. Sementara itu, lewat meme yang sudah beredar luas, Nur Arifin terkesan mendukung pasangan Saifullah Yusuf dan Puti Guntur Soekarno yang notabene adalah kompetitor.

Pakar komunikasi politik Universita­s Airlangga Suko Widodo pun angkat bicara terkait sikap dua pemimpin muda tersebut. Apa yang terjadi antara Emil dan Nur Arifin adalah sebuah cerminan kedewasaan berpolitik dan bernegara. Keduanya merupakan pemimpin milenial yang patut menjadi inspirasi masyarakat luas. Terutama dalam menghadapi tahun politik 2018 yang berpotensi memecah belah persatuan dan kesatuan.

”Tak banyak pemimpin dalam sebuah kontestasi level regional mampu menahan diri untuk tidak melakukan black campaign dan negative campaign. Apalagi Bupatinya menjadi bacawagub sedangkan wakilnya beda pilihan,” ujar Suko. ”Bukan caci maki dan fitnah keji yang keluar tapi malah berfikir untuk saling menjaga agar tetap guyub dan rukun serta mencegah munculnya konflik horizontal,” lanjutnya.

Sekretaris pemenganga­n pemilu Khofifah dan Emil Renville Antonio pun mengapresi­asi suasana kondusif tersebut. Keduanya masih berkomunik­asi dengan baik meski diterpa isu-isu yang berpotensi menimbulka­n konflik horizontal.

”Ini menjadi alasan kuat juga untuk kembali mengusung Emil Dardak menjadi bacawagub mendamping­i Khofifah. Emil Dardak dan Nur Arifin menunjukka­n kepada kita bahwa negarawan jaman now harus mampu berkontest­asi dengan fair dan mengedukas­i,” paparnya.

 ?? DITE SURENDRA/JAWA POS ?? MUDA DAN INSPIRATIF: Bupati Trenggalek sekaligus bacawagub Emil Dardak.
DITE SURENDRA/JAWA POS MUDA DAN INSPIRATIF: Bupati Trenggalek sekaligus bacawagub Emil Dardak.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia