Jawa Pos

Ertiga Topang Penjualan Suzuki

-

SURABAYA – Industri otomotif tahun lalu amat dinamis dan kompetitif karena persaingan yang ketat. PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) melalui dilernya, PT United Motors Centre (UMC), melakukan berbagai peluncuran serangkaia­n line-up pada 2017 untuk mendongkra­k penjualan. Antara lain, New Ertiga Diesel Hybrid, Ignis, Baleno, dan New SX4 S-Cross MC.

Sales & Marketing Director PT UMC Fredy Teguh memaparkan, secara total, penjualan mobil di Jatim pada 2017 sebesar 128 ribu unit atau naik 3 persen dari 2016 sebesar 124.500 unit. Selanjutny­a, Suzuki di Jatim dapat menembus penjualan 12 ribu unit. UMC sendiri mampu menjual 10.500 unit. Jika dibandingk­an dengan 2016, penjualan Suzuki meningkat 14 persen.

Menurut Fredy, penjualan Suzuki di Jatim pada 2017 naik karena ditopang produkprod­uk anyar. Dia menyebutka­n, tipe konsumen Surabaya dan sekitarnya selalu menyukai hal-hal yang baru dan belum banyak di pasaran. ’’Varian terbaru dapat membantu secara signifikan dalam penjualan pada 2017,’’ ungkapnya di sela acara test drive Gear to Experience Sabtu (13/1).

Dari jumlah penjualan itu, yang mendominas­i adalah Ertiga. Fredy memaparkan, Ertiga memberikan kontribusi 55 persen dari total penjualan Suzuki di Jatim. Selanjutny­a, posisi kedua diduduki pikap 25 persen. Posisi ketiga ditempati city car terbaru Ignis dengan kontribusi 12 persen.

Untuk 2018, Suzuki Jatim menargetka­n bisa meningkatk­an penjualan hingga 20 persen. Target tersebut lebih tinggi daripada capaian penjualan 2017. Kenaikan target didasarkan pada perbaikan indikator perekonomi­an. Selain itu, kenaikan target ditunjang adanya produk-produk baru dari Suzuki mobil pada tahun ini.

 ?? FRIZAL/JAWA POS ?? KOMPETITIF: Sejumlah varian mobil Suzuki dalam uji kendara melintasi tol Surabaya–Mojokerto akhir pekan lalu.
FRIZAL/JAWA POS KOMPETITIF: Sejumlah varian mobil Suzuki dalam uji kendara melintasi tol Surabaya–Mojokerto akhir pekan lalu.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia