Jawa Pos

Pembunuhan Sadis di Sungai Batanghari

Perempuan Muda Diikat, Ditenggela­mkan Bersama Motornya

-

MUARATEBO – Pembunuhan sadis terjadi di Sungai Batanghari. Dina Wulandari, 19, warga Dusun Pangkal Bloteng, Desa Teluk Rendah Ulu, Kecamatan Tebo Ilir, Tebo, Jambi, ditemukan di dasar sungai Kamis (25/1) sekitar pukul 14.00 WIB. Korban ditemukan dalam kondisi diikat pada sebuah kayu bersama motornya.

Kades Teluk Rendah Ulu Fauzi saat dikonfirma­si membenarka­n adanya kejadian tersebut. Saat ditemukan di dasar sungai, kata dia, posisi korban terikat akar kayu ke motornya. Kades meyakini bahwa warganya itu adalah korban pembunuhan. ”Penemuan karena warga curiga ada jejak motor dan kaki yang mengarah ke dalam air,” ujar Fauzi. Saat ditemukan, terdapat luka memar dan darah di wajah korban seperti bekas pukulan.

Setelah mengevakua­si jasad korban, warga melaporkan kejadian itu ke Polsek Tebo Ilir. Jenazah kemudian dibawa ke puskesmas untuk divisum. ”Pihak kepolisian sempat menyaranka­n untuk diotopsi, tapi pihak keluarga tidak mau. Jenazah korban kini sudah dibawa ke rumah duka untuk dimakamkan,” sebut Kades.

Sementara itu, Kapolres Tebo AKBP Budi Rachmat SIK MSi saat dikonfirma­si melalui Kabagops Kompol M. Jalaluddin mengatakan, pihaknya terus melakukan penyelidik­an. ”Saat ini jenazah masih diperiksa oleh tim medis untuk mengetahui penyebab pasti kematian korban,” kata Kompol M. Jalaludin.

Berdasar data sementara yang didapat, lanjut dia, saat ditemukan, jenazah sudah dalam posisi terikat. Di lokasi, warga juga menemukan sepeda motor Honda Beat Pop hitam tanpa nomor polisi milik korban.

Dari keterangan pihak Polsek Tebo Ilir, lanjut dia, mayat tersebut diduga korban pembunuhan. Hal itu diperkuat keterangan para saksi. Yakni, korban diikat akar pohon bersama motornya di dasar sungai. ”Ini merupakan hal ganjil,” ujarnya.

Dina dikabarkan hilang pada hari yang sama saat jenazahnya ditemukan. Sekitar pukul 07.00, gadis tersebut mengantar adiknya ke sekolah. Namun, hingga pukul 09.00, Dina tidak pulang ke rumah. Orang tuanya sudah berusaha mencari, namun tak kunjung ketemu. Mereka kemudian memberi tahu warga lainnya.

Mendapat laporan tersebut, warga langsung bergerak mencari korban. Pencarian akhirnya membuahkan hasil setelah salah seorang warga bernama Sarifuddin menemukan jejak mencurigak­an di tebing Sungai Batanghari, tak jauh dari permukiman warga. Kecurigaan Sarifuddin semakin kuat karena ada bekas ban motor dan jejak kaki yang mengarah ke dalam air. Dia kemudian melaporkan hal itu kepada warga lainnya.

Warga bersama-sama melakukan pencarian dengan menyelam di lokasi tersebut. Dugaan Sarifuddin ternyata benar. Warga menemukan sepeda motor Honda Beat milik korban. Pencarian dilanjutka­n di sekitar lokasi ditemukann­ya motor. Warga akhirnya berhasil menemukan korban dalam kondisi tewas dan diikat di sebatang kayu di dasar sungai.

Penemuan karena warga curiga ada jejak motor dan kaki yang mengarah ke dalam air.”

FAUZI Kades Teluk Rendah Ulu, Kecamatan Tebo Ilir, Tebo, Jambi

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia