Jawa Pos

Khofifah Bikin Rumah Aspirasi, Gus Ipul Temui Anas

-

AKRAB: Khofifah menyalami ibu-ibu pengajian setelah mendatangi majelis rutin Muslimat NU di Surabaya. Foto kanan, Saifullah Yusuf bersama Azwar Anas di Banyuwangi kemarin.

SURABAYA – Khofifah Indar Parawansa-Emil Dardak menyiapkan rumah aspirasi untuk warga Jatim. Harapannya, rumah itu bisa menampung banyak aspirasi untuk pembanguna­n Jatim.

Ide tersebut disampaika­n Khofifah di Surabaya kemarin (28/1). Rumah aspirasi warga Jatim tersedia dalam dua format, fisik dan digital. ”Insya Allah akan dibuka tanggal 14 Februari di Jalan Diponegoro,” ungkap Khofifah. Dia bersama tim pemenangan­nya berencana mendesain forum itu agar lebih friendly supaya masyarakat tidak sungkan untuk berpartisi­pasi.

Dengan rumah aspirasi tersebut, Khofifah dan Emil berharap masyarakat bisa memberikan masukan untuk pembanguna­n Jatim. Usulan-usulan masyarakat akan menjadi bagian dari kajian untuk menyusun rencana pembanguna­n jangka menengah daerah (RPJMD). ”Kita akan bersinergi dengan para ahli,” lanjut Khofifah.

Lebih lanjut, dia menegaskan bahwa Jatim membutuhka­n perubahan. Namun, perubahan tidak berarti harus ekstrem dan mengubah program yang sudah ada. Meski pemerintah saat ini sudah cukup baik dan berhasil menaikkan taraf hidup masyarakat, perubahan tetap diperlukan. Yang sudah baik perlu ditingkatk­an agar lebih optimal lagi. ”Perubahan itu sesuatu yang biasa. Yang tidak mungkin berubah adalah perubahan itu sendiri,” tuturnya.

Sementara itu, Saifullah Yusuf kemarin menghadiri acara Halaqoh Kebangsaan di Pondok Pesantren Ibnu Sina, Banyuwangi. Dia bertemu dengan Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas yang sempat menjadi cawagubnya sebelum digantikan Puti Guntur Soekarno.

Dalam kesempatan itu, Saifullah memastikan akan menduplika­si sebagian program yang sukses di Banyuwangi untuk diterapkan di kabupaten lain. Untuk keperluan itu, dia meminta Azwar Anas duduk sebagai penasihat untuk programpro­gram tersebut. ’’Pak Abdullah Azwar Anas ini adalah bupati paling sukses se-Indonesia. Saya ingin belajar,’’ kata Saifullah. Dia menambahka­n, kisah sukses Banyuwangi sudah diketahui banyak pihak. Karena itu, para investor berdatanga­n untuk mengajak Banyuwangi menjadi mitra kerja dan usaha.

Azwar Anas mengatakan, jauh lebih mudah menggerakk­an roda perekonomi­an masyarakat dengan menghabisk­an dana di desa. ’’Sebab, ujung-ujungnya adalah kehidupan masyarakat di tingkat bawah, yakni pedesaan,’’ katanya.

Hal terpenting, lanjut dia, adalah modal sosial. Untuk membangun modal sosial, Pemkab Banyuwangi mengeluark­an dana miliran rupiah untuk tertatanya kehidupan sosial yang harmonis.

 ?? TIM PEMENANGAN SAIFULLAH YUSUF-PUTI FOR JAWA POS ??
TIM PEMENANGAN SAIFULLAH YUSUF-PUTI FOR JAWA POS
 ?? HANUNG HAMBARA/JAWA POS ??
HANUNG HAMBARA/JAWA POS

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia