Jawa Pos

Temukan Dokumen Penting Berserakan

-

NGAWI – Gedung bersama di kompleks pendapa Pemkab Ngawi seperti gudang. Berbagai arsip penting berserakan di lorong lantai 2.

Sebuah meja biliar juga teronggok di sana. Itu terungkap saat Sekda Mokh. Sodiq Triwidiyan­to menyidak bangunan yang ditempati inspektora­t, badan kepegawaia­n pendidikan dan pelatihan (BKPP), serta badan kuangan (BK) tersebut.

Pejabat eselon IIA itu sampai mengernyit­kan dahi. Dia heran bangunan yang disidaknya tersebut gedung ataukah gudang. ’’Banyak yang belum tertata, tidak jelas siapa yang bertanggun­g jawab,’’ tegur Sodiq kepada pegawai setempat.

Pantauan Jawa Pos Radar Madiun, pejabat pembina kepegawaia­n itu datang pukul 09.00. Dia ditemani Kabag Administra­si Umum Sekretaria­t Daerah (Setda)Yoga Yusianto dan Kasubbag Perlengkap­an Suyanto. Kepala organisasi perangkat daerah (OPD) yang kaget mengetahui kedatangan Sekda langsung merapat. Mulai Kepala Badan Keuangan Bambang Supriyadi, Inspektur Inspektora­t Didik Darmawan, dan Kepala BKPP Yulianto Kusprasety­o.

’Apa nyaman berada di situasi seperti ini, kan tidak,’ ujarnya. Satu per satu ruangan di gedung itu dipelototi Sekda dan rombongan. Dia terus memperhati­kan penataan dokumen di setiap organisasi.

Mata Sekda terbelalak setelah menaiki anak tangga di sisi utara bangunan lantai 2. Dia langsung dihadapkan pada setumpuk dokumen tak bertuan yang memanjang di lorong bagian timur lantai 2.

’’Kan yang seperti ini mengganggu pemandanga­n,’’ tegasnya.

Sodiq langsung mengklarif­ikasi temuannya ke Kabag Administra­si Umum dan memintanya untuk menyimpan barang-barang tersebut di gudang arsip dinas. Dengan demikian, gedung menjadi lebih rapi.

’’ Jangan sampai ada pembiaran seperti ini. OPD harus punya inisiatif, tidak harus saya suruh-suruh terus, baru bergerak,’’ katanya.

 ?? WAHYU BUDIANTO/ JAWA POS RADAR NGAWI ?? MENATA RUANG: Sekda Ngawi Mokh. Sodiq Triwidiyan­to menyidak ruang-ruang di kompleks pendapa pemkab kemarin.
WAHYU BUDIANTO/ JAWA POS RADAR NGAWI MENATA RUANG: Sekda Ngawi Mokh. Sodiq Triwidiyan­to menyidak ruang-ruang di kompleks pendapa pemkab kemarin.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia