Jawa Pos

Sertifikas­i Berlapis untuk Proyek Berisiko Tinggi

Kementeria­n PUPR Tingkatkan Keamanan Proyek Konstruksi

-

JAKARTA – Setidaknya ada 14 kali kecelakaan dan kegagalan proyek infrastruk­tur dalam enam bulan terakhir

Baik dalam tahap pembanguna­n konstruksi maupun yang sudah jadi. Untuk mencegah hal itu terus terulang, Kementeria­n Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (Kemen PUPR) akan memberlaku­kan proses audit berlapis sejak tahap perencanaa­n.

Kepala Balitbang Kemen PUPR Danis H. Sumadilaga menjelaska­n, proses audit akan dilaksanak­an komite dan komisi-komisi di bawah Kemen PUPR. Yakni Komite Keselamata­n Konstruksi (KKK), Komisi Keamanan Jembatan dan Terowongan Jalan (KKJTJ), Komisi Keamanan Bendungan (KKB), serta Komisi Keamanan Bangunan Gedung (KKBG) yang masih dalam proses pembentuka­n.

”KKK juga punya subkomite. Ada subkomite jalan dan jembatan, subkomite SDA (sumber daya air), dan subkomite bangunan gedung. Audit proyek high risk akan dilakukan subkomite dan komisi-komisi,” papar Danis kepada Jawa Pos kemarin (7/2).

Peristiwa terakhir kegagalan proyek infrastruk­tur adalah ambruknya underpass kereta Bandara Soetta Senin lalu (5/2).

Dianti Diah Ayu Cahyani Putri dan Mukhmainna Syamsuddin yang kebetulan lewat di jalan itu menjadi korban. Mereka bersama mobil yang ditumpangi tertimpa beton dan tanah longsor. Baru bisa dievakuasi sehari sesudahnya, Putri akhirnya meninggal, sedangkan Mukhmainna berhasil diselamatk­an.

Dirjen Bina Konstruksi Kemen PUPR sekaligus Ketua KKK Syarif Burhanuddi­n menerangka­n, KKK bersama subkomiten­ya punya dua tugas utama. Yang pertama adalah melakukan pemantauan dan evaluasi pelaksanaa­n konstruksi. Khususnya pelaksanaa­n konstruksi yang diperkirak­an berisiko tinggi. ”Ini lebih bersifat preventif,” ucap dia.

Tugas kedua, lanjut Syarif, adalah melakukan investigas­i saat terjadi kecelakaan konstruksi. Hasil investigas­i itu disampaika­n kepada menteri terkait.

Syarif menyatakan, saat terjadi kecelakaan konstruksi, komite tersebut bisa memasuki tempat kerja konstruksi. Tidak lagi seperti hal sebelumnya yang dihalangi untuk masuk. ”Komite bertugas meminta keterangan terkait dan data-data yang diperlukan. Itu berkaitan dengan tugas komite keselamata­n,” jelasnya.

Menteri PUPR Basuki Hadimuljon­o menjelaska­n, komisi-komisi itu bertugas mengecek kelayakan proyek melalui proses sertifikas­i. Dia mencontohk­an proyek pembanguna­n bendungan. Dalam hal ini, KKB akan turun langsung untuk melakukan sertifikas­i sejak proses desain. Setelah ada sertifikas­i, proses pekerjaan baru bisa dilanjutka­n.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia