Jawa Pos

Radang Paru-Paru, Mahathir Masuk RS

-

KUALA LUMPUR – Mahathir Mohamad dilarikan ke National Heart Institute (Institut Jantung Negara/IJN) Jumat malam (9/2). Mantan perdana menteri (PM) Malaysia tersebut menderita infeksi paru-paru karena batuk parah yang dideritany­a beberapa hari belakangan. Selama dia dirawat di rumah sakit (RS), hanya keluarga yang boleh berkunjung.

”Dr Mahathir akan menjalani rawat inap selama beberapa hari untuk perawatan dan observasi,” bunyi pernyataan IJN kemarin (10/2). Politikus 92 tahun itu pernah menjalani operasi bypass jantung pada 1989 dan 2007.

Kesehatan Mahathir sangat penting. Sebab, dia akan menjadi ujung tombak utama koalisi oposisi yang tergabung dalam Pakatan Harapan. Jika Pakatan Harapan memenangi pemilu Agustus mendatang, Mahathir akan diusung sebagai PM sambil menunggu Anwar Ibrahim keluar dari penjara. Jika Anwar bebas, posisi PM akan diserahkan kepadanya.

Putri Mahathir, Marina, mengunjung­i ketua Parti Pribumi Bersatu Malaysia (PPBM) itu kemarin dan mengunggah foto mereka berdua di akun Twitternya. Tampak Mahathir duduk di sofa dan tersenyum lebar.

”Pergi mengunjung­i ayah pagi ini. Dia baik-baik saja, hanya butuh istirahat,” cuit Marina seperti dilansir The Strait Times. Dia seakan-akan ingin menegaskan kepada publik bahwa tidak ada hal serius yang terjadi pada ayahnya. Mahathir seharusnya menghadiri acara P P B M di Bentong kemarin, tapi dokter tak mengizinka­nnya.

 ?? REUTERS ?? SAAT SEHAT: Mahathir Mohamad berswafoto bersama istrinya, Siti Hasmah Mohamad Ali, 14 Desember 2017.
REUTERS SAAT SEHAT: Mahathir Mohamad berswafoto bersama istrinya, Siti Hasmah Mohamad Ali, 14 Desember 2017.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia