Jawa Pos

Bekanja ke Glodok Borong Permen

Imlek selalu jadi momen yang ditunggutu­nggu Fendy Chow dan Stella Cornelia. Perayaan Chinese new year dua tahun terakhir ini punya makna mendalam buat pasangan aktor dan mantan personel idol group JKT48 itu.

-

PERAYAAN Tahun Baru Imlek kemarin (16/2) terasa istimewa. Inilah momen pertama Fendy dan Stella sebagai suami istri. Pasangan yang menikah pada 23 Juli 2017 itu pun menyiapkan berbagai keperluan berdua.

Dari berbelanja pernak-pernik Imlek di Pasar Glodok, baju baru untuk dipakai di tahun baru, hingga makanan-makanan khas Imlek. Fendy dan Stella menghias rumah dengan ornamen-ornamen Imlek. Persiapan itu mereka lakukan sejak sebulan lalu. ”Di tahun-tahun lalu semua keperluan Imlek disiapkan papa mama, sekarang harus nyiapin sendiri,” ujar pria kelahiran Jakarta, 5 Januari 1989, itu.

Pria yang mengawali karir dari dunia modeling tersebut merasakan pengalaman seru saat berbelanja pernakpern­ik Imlek di Glodok, yang sering disebut Chinatownn­ya Jakarta. Dia dan istrinya enjoy menjelajah berbagai stan demi menemukan barang incaran.

Juga, mencoba aksesori topi oriental seperti yang sering dipakai pemeran di film-film vampir Tiongkok. Lucunya, ketika dicek setelah sampai di rumah, belanjaan yang paling banyak adalah permen. Permen manis memang salah satu sajian khas Imlek. Selain penganan manis lainnya seperti kue keranjang, cokelat, dan buah-buahan.

Dulu, ketika kecil, Fendy selalu menunggu-nunggu perayaan Imlek untuk mendapatka­n angpao. ”Biar bisa beli game baru,” ujarnya, lantas terbahak. Semakin besar, yang ditunggu adalah momen berkumpul dengan keluarga. Fendy menuturkan, ketika Imlek, dirinya dan istri lebih banyak berkunjung ke rumah orang tua dan saudara-saudara yang lebih tua. ”Jadi, hias rumah secukupnya aja,” lanjutnya.

Pada malam menjelang tahun baru, yang biasa dilakukan adalah berkumpul dengan keluarga. Begitu pula ketika Imlek. ”Ngumpul sama keluarga memang yang paling ditunggu,” ucap Fendy yang rajin nge-vlog bareng istri lantas diunggah ke channel

YouTube berdua, Fendy & Stella, dengan lebih dari 25 ribu subscriber­s itu.

Perbedaan yang mencolok, tahun ini mereka harus membagikan angpao. ”Tahun-tahun lalu masih bisa

ngeles, karena memang belum menikah. Tahun ini, mesti bagi-bagi angpao,” ujar anak sulung dari dua bersaudara itu sambil tertawa kecil.

Kalau makanan khas Imlek, apa yang selalu ditunggu-tunggu? ”Mi Imlek,” ucapnya. Untuk tahun ini, mereka makan di rumah ortu. ”Sekalian Stella lihat apa aja makanan khas Imlek, tahun depan baru masak sendiri,” kata pemain GelasGelas Kaca (2016) tersebut, lantas tersenyum. Yang pasti, momen Imlek yang sangat berkesan dan tidak bisa dilupakan Fendy adalah Imlek tahun lalu. Alasannya, mereka menggelar lamaran keluarga bertepatan dengan perayaan Imlek.

”Kali pertama papa mama bertemu keluarga dari papa mama Stella. Nervous ketemu calon besan,” ucapnya. Namun, perasaan gugup itu lenyap begitu melihat dua pihak keluarga besar langsung akrab dan acara berjalan lancar. (nor/c17/nda)

 ??  ??

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia