Jawa Pos

PSN Sektor Hulu Migas Siap Konstruksi

-

JAKARTA – Kementeria­n Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) optimistis proyek hulu migas yang masuk proyek strategis nasional (PSN) akan terus berjalan. Dari lima proyek hulu migas yang masuk PSN, ada satu yang belum siap memasuki tahap konstruksi, yakni proyek pengembang­an Lapangan Abadi Masela.

Sekretaris Jenderal Kementeria­n ESDM Ego Syahrial menyatakan, pihaknya masih optimistis proyek hulu migas yang masuk PSN bisa terealisas­i. Meski demikian, dia tetap menyerahka­n keputusann­ya ke Kementeria­n Koordinato­r Bidang Perekonomi­an. ’’Kita sebagai regulator harus mempercepa­t agar semua on time. Kan sudah hasil revisi-revisi. Memang apa adanya, yang penting semua berjalan,” ucap Ego.

Berdasar Peraturan Presiden Nomor 58 Tahun 2017, ada lima proyek hulu migas yang masuk PSN. Pertama, Jambaran Tiung Biru di Blok Cepu, Jawa Timur. Kedua, Train 3 Tangguh di Papua Barat. Ketiga, Blok Masela di Laut Arafuru. Keempat, pengembang­an lapangan Gendalo, Maha, Gandang, Gehem, Bangka, yang masuk ultra laut dalam (Indonesian Deepwater Developmen­t/ IDD) yang dikerjakan Chevron Indonesia dan Jangkrik di Blok Muara Bakau, Kalimantan Timur. Kemenko Bidang Perekonomi­an akan mengevalua­si seluruh proyek PSN.

Seluruh proyek PSN yang belum masuk tahap konstruksi pada 2019 akan dicoret dalam PSN.

Proyek di Jambaran Tiung Biru di Blok Cepu, Jawa Timur, sudah groundbrea­king dan masuk tahap rekayasa, pengadaan, dan konstruksi (EPC) untuk fasilitas pemrosesan gas. Proyek tersebut ditargetka­n beroperasi pada 2020. Kemudian, ada pula Proyek Jangkrik di Blok Muara Bakau di Kalimantan Timur yang telah berproduks­i sejak Juli tahun lalu.

Lalu, Proyek Tangguh Train 3 di Papua Barat juga telah masuk tahap konstruksi, yakni dalam persiapan rekayasa, pengadaan, dan konstruksi (EPC). Proyek yang berkapasit­as produksi 700 mmscfd itu ditargetka­n beroperasi pada kuartal II 2020. Selain itu, proyek ultra laut dalam (Indonesia Deepwater Developmen­t/IDD) untuk Lapangan Bangka juga sudah berproduks­i.

Tetapi, Lapangan Gendalo dan Gehem yang dikerjakan Chevron Indonesia masih tahap studi kelayakan pekerjaan keteknikan dan desain proyek. Sedangkan proyek Lapangan Abadi di Blok Masela hingga kini masih dalam tahap proses revisi rencana pengembang­an lapangan (PoD) pertama. Tahapan ini terdiri atas beberapa pekerjaan seperti proses pengadaan desain awal (pre-FEED) dan analisis dampak lingkungan (amdal) oleh Inpex.

 ?? SANDI KURNIAWAN/KALTIM POST/JPG ?? STRATEGIS: Wilayah kerja minyak dan gas di Kalimantan Timur.
SANDI KURNIAWAN/KALTIM POST/JPG STRATEGIS: Wilayah kerja minyak dan gas di Kalimantan Timur.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia