Jawa Pos

Berada di Area dan Kegiatan yang Sama

Khofifah-Gus Ipul di Surabaya dan Sidoarjo

-

SURABAYA – Adu strategi kian terasa di balik serangkaia­n agenda kampanye yang dijalani dua cagub Jatim, Khofifah Indar Parawansa dan Saifullah Yusuf, memasuki pertengaha­n masa kampanye ini. Kemarin misalnya. Keduanya tak hanya sama-sama menemui publik di sejumlah segmen. Khofifah dan Saifullah juga kembali terlibat dalam sejumlah kegiatan ’’bertema’’ serupa. Lokasinya pun kerap kali sama.

Misalnya yang dilakoni Khofifah. Kemarin dia mendatangi PT Maspion I, Waru, Sidoarjo. Selain sebagai ajang navigasi program yang jadi konsep utama kampanyeny­a, ketua PP Muslimat NU itu menyempatk­an diri menyapa para karyawan perusahaan tersebut.

Tak mau kalah, Saifullah juga blusukan ke Sidoarjo. Yang dipilih adalah Pasar Larangan. Kemarin siang, selain berkelilin­g pasar, dia berinterak­si dengan warga maupun penghuni di kawasan tersebut.

Setelah itu, keduanya berada di Surabaya. Khofifah hadir di acara Gebyar Prestasi Alquran yang digelar Yayasan Khadijah. Khofifah yang merupakan ketua umum yayasan tersebut ikut serta mewisuda 512 anak didik di lembaga itu. Dalam momen tersebut, Khofifah mengapresi­asi dengan apa yang sudah dicapai lembaga itu. ”Alhamdulil­lah, cita-cita pendiri yayasan ini agar muncul pesantren di tengah perkotaan terwujud,” kata Khofifah.

Yang menarik, di Kota Pahlawan, Saifullah juga menghadiri acara yang digelar Forum Komunikasi Diniyah Takmiliyah (FKDT). Dalam acara yang berlangsun­g di Singgasana Hotel itu, Gus Ipul, sapaan akrab Saifullah, dinobatkan forum itu sebagai Bapak Madrasah Diniyah (Madin).

Ketua FKDT Satuham Akbar mengungkap­kan, Saifullah dianggap sangat peduli dan berhasil dalam membina madin di Jatim. ”Selain itu, program madin plus yang menjadi unggulan Gus Ipul mendapat rekomendas­i dari jumhur ulama,” katanya.

Selain itu, kedua kubu kandidat sama-sama menggelar agenda dengan tim maupun seluruh parpol pengusung. Gus Ipul hadir dalam rakor yang digelar tim pemenangan Saifullah Yusuf-Puti Guntur Soekarno. Dalam acara itu, Gus Ipul hadir dengan seluruh pimpinan parpol pengusungn­ya. Ada PKB, PDIP, PKS, dan Gerindra.

Dia mengaku mengapresi­asi apa yang sudah dilakukan koalisi pengusung saat ini. ”Alhamdulil­lah, seluruh elemen parpol pengusung kami sudah bergerak. Kami sangat berterima kasih,” ucap Gus Ipul.

Sementara itu, kemarin sore, Khofifah juga bersilatur­ahmi dengan para kader Muslimat di Kecamatan Krembangan.

 ?? HANUNG HAMBARA/JAWA POS ?? DEKATI: Calon gubernur Jatim nomor urut 1 Khofifah Indar Parawansa bersama CEO sekaligus owner Maspion Group Alim Markus kemarin. Calon gubernur Jatim nomor urut 2 Saifullah Yusuf mendatangi acara koordinasi partai pengusungn­ya di Surabaya kemarin.
HANUNG HAMBARA/JAWA POS DEKATI: Calon gubernur Jatim nomor urut 1 Khofifah Indar Parawansa bersama CEO sekaligus owner Maspion Group Alim Markus kemarin. Calon gubernur Jatim nomor urut 2 Saifullah Yusuf mendatangi acara koordinasi partai pengusungn­ya di Surabaya kemarin.
 ?? BOY SLAMET/JAWA POS ??
BOY SLAMET/JAWA POS

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia