Jawa Pos

Tenang, Oblak Sudah Pulih

ATLETICO vs CELTA VIGO

-

MADRID – Jan Oblak belum sekali pun absen sepanjang La Liga musim ini. Terakhir, Oblak absen selama 67 hari pada musim lalu. Dampaknya, Atletico Madrid kebobolan lima gol dalam delapan jornada La Liga. Termasuk kebobolan dua gol di kandang sendiri atas Celta Vigo. Nah, musim ini petaka itu nyaris terulang. Sebab, setelah absen saat leg pertama 16 besar Liga Europa kontra Lokomotiv Moscow (8/3), Oblak disebut bisa absen minimal sepekan karena mengalami cedera kunci paha. Beruntung, Oblak tadi malam WIB sudah mulai menjalani latihan di Ciudad Deportiva Atletico Madrid bersama Pablo Vercellone, pelatih kiper Atletico. Entrenador Los Rojiblanco­s pun menyebutka­n bahwa pintu Oblak balik ke starting line-up sudah terbuka lebar. ’’Dia (Oblak) bilang kondisinya baik-baik saja. Dia cuma sedikit tidak nyaman di tangan dan bagian otot gluteus-nya. Tetapi, dia menegaskan, dua bagian tubuhnya itu masih baik-baik saja,’’ tutur Diego Simeone, pelatih Atletico.

Padahal, sehari sebelumnya, tim medis Atletico sudah berencana mendiagnos­is cedera di tubuh Oblak tersebut dengan uji magnetic resonance imaging (MRI). ’’Saya bukan dokter. Agar dia bisa kembali dengan sempurna, kami akan coba mengembali­kan konfidensi­nya supaya dia siap dimainkan,’’ ucap El Cholo, julukan Simeone.

Media-media Spanyol juga kaget dengan pernyataan Simeone tersebut. La Miraglosa, itu yang dituliskan Mundo Deportivo dalam salah satu artikelnya. Dengan kembalinya Oblak, ada peluang Gabi dkk memperpanj­ang rekor tanpa gol kebobolan ketika bermain di Wanda Metropolit­ano. Atletico belum kebobolan dalam empat laga kandang setelah terakhir dibobol Girona pada jornada 20.

 ??  ?? BERI KETENANGAN: Jan Oblak melakukan pemanasan sebelum laga melawan Athletic Bilbao (18/2).
BERI KETENANGAN: Jan Oblak melakukan pemanasan sebelum laga melawan Athletic Bilbao (18/2).

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia