Jawa Pos

Warga Sekitar Dapat Jatah 52 Unit

Untuk Menghuni Rusunawa Tambak Wedi

-

SURABAYA – Pemkot Surabaya mulai mendata penghuni Rumah Susun Sederhana Sewa (Rusunawa) Tambak Wedi di Kecamatan Kenjeran. Warga di sekitar rusunawa itu akan mendapat prioritas.

Rusunawa Tambak Wedi memiliki lima lantai dengan satu blok. Di dalamnya ada 70 unit hunian. Dari jumlah tersebut, penyewa 52 unit sudah bisa dipastikan. ’’Penghuni 52 rusunawa bakal diambil dari Kelurahan Tambak Wedi,’’ kata Kasi Pemanfaata­n Rumah dan Bangunan Dinas Pengelola Bangunan dan Tanah (DPBT) Surabaya Doni Ardian.

Menurut dia, penyewa sisa hunian masih akan dirapatkan. Yang jelas, rusunawa itu difungsika­n untuk masyarakat berpenghas­ilan rendah yang terkena penggusura­n. Menurut Doni, dalam mengisi rusunawa tersebut, pemkot mengutamak­an warga di sekitar hunian itu. Terutama masyarakat yang terdampak pembanguan wisata di Suramadu. Rusunawa tersebut juga bakal disewakan kepada warga Tambak Wedi yang belum memiliki tempat tinggal tetap.

Berdasar pengamatan Jawa Pos, masih ada beberapa fasilitas yang belum lengkap di rusunawa itu. Rusunawa tersebut belum memiliki tempat parkir dan pos keamanan. Pagarnya pun belum dibangun.

Doni menyatakan, infrastruk­tur akan ditambah untuk membuat penghuni nyaman. Termasuk jaringan air dan listrik. ’’Setelah diserahkan (kepada pemkot, Red), otomatis pembanguna­n dilanjutka­n pemkot,’’ katanya.

Doni menyebutka­n bahwa Rusunawa Tambak Wedi berbeda dengan lainnya. Dari segi letak, posisinya cukup strategis. Hunian itu berdekatan dengan wisata Suramadu yang sedang dikembangk­an pemkot.

Berapa harga sewanya? Menurut Doni, harga sewa bulanannya maksimal Rp 100 ribu. Hal itu mengacu usulan DPBT. ’’Namun, keputusan tetap berada pada Bu Wali. Semua diatur dalam perwali,’’ ungkapnya.

 ?? AHMAD KHUSAINI/JAWA POS ?? MENUNGGU PENGHUNI: Rusunawa Tambak Wedi yang sudah diserahkan ke Pemkot Surabaya siap dihuni. Pemkot mempriorit­askan warga sekitar untuk menyewa.
AHMAD KHUSAINI/JAWA POS MENUNGGU PENGHUNI: Rusunawa Tambak Wedi yang sudah diserahkan ke Pemkot Surabaya siap dihuni. Pemkot mempriorit­askan warga sekitar untuk menyewa.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia