Jawa Pos

45 Menit Masak Mi sambil Joget

-

SIDOARJO – Musik dangdut tak hentinya dimainkan di halaman tengah Markas Kodim 0816/Sidoarjo kemarin (13/3). Selain sebagai hiburan, musik tersebut menjadi pengiring lomba masak mi yang digelar di sana. Para peserta lomba dalam rangka HUT Ke-72 Persit Kartika Chandra Kirana tersebut harus memasak sambil berjoget.

Ada 19 tim yang bersaing dalam lomba masak kemarin. Sebanyak 18 tim merupakan ibu-ibu wakil dari seluruh ranting di Sidoarjo. Satu tim lagi berasal dari Makodim 0816. Mereka diberi waktu 45 menit untuk memasak aneka olahan mi. Selama 45 menit pula, mereka harus berjoget agar seru. ”Nggak capek kok, kan bisa joget santai,” kata Ketua Ranting 12 dari Kecamatan Tarik Zulaihah.

Istri Danramil Tarik Kapten Adi Sutrisno itu beserta empat rekan timnya membuat olahan mi ayam goreng kari khas Aceh. Bahannya, antara lain, mi, ayam, udang, tauge, dan sawi. Tak ketinggala­n, mereka membuat minuman segar es mentimun. ”Tadi 35 menit sudah selesai masaknya,” lanjutnya.

Selain rasa, Zulaihah menata masakan dan minuman tersebut dengan sangat menarik. Lengkap dengan hiasan makanan dari beragam sayur. ”Kebersihan dan penampilan itu juga jadi penilaian, dipresenta­sikan,” katanya. Setiap tim punya olahan yang berbeda. Sebab, sebelumnya mereka harus mengambil undian untuk menentukan jenis masakan. Ada yang kebagian memasak mi ayam betutu khas Bali. Ada pula yang memasak mi sup Medan.

”Memang temanya kreasi Nusantara. Jadi, khas-khas dari Nusantara,” kata Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XLIII Kodim 0816/Sidoarjo Eny Purwanings­ih Utami.

 ?? BOY SLAMET/JAWA POS ?? AYOOO GOYANG: Tim perwakilan dari Kecamatan Krembung memasak mi dengan mengenakan baju adat Sumatera Barat kemarin.
BOY SLAMET/JAWA POS AYOOO GOYANG: Tim perwakilan dari Kecamatan Krembung memasak mi dengan mengenakan baju adat Sumatera Barat kemarin.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia