Jawa Pos

Waspada Benjolan Bergerak di Leher

-

SURABAYA – Dari data RSUD dr Soetomo, ada 71 kasus kanker tiroid di antara total 612 kasus kepala-leher pada 2017. Tiroid merupakan salah satu kelenjar yang berfungsi untuk memproduks­i hormon. ”Kelainan pada kelenjar tiroid ini ada tiga. Yakni, yang disebabkan hormon, infeksi, dan tumor,” ujar dr Urip Murtedjo SpB-KL. Kelainan hormon itu bisa menjadi hipotiroid (kurang hormon tiroid) atau hipertiroi­d (kelebihan hormon tiroid).

Sementara itu, infeksi terjadi ketika kelenjar tiroid meradang. Kondisi tersebut biasanya mudah dikenali. Ada benjolan kemerahan di leher. Jika dipegang, benjolan itu terasa nyeri. Infeksi tersebut biasanya dibedakan menjadi akut, subakut, dan kronis. Hanya kronis yang boleh dioperasi. ”Kalau untuk tumor, bisa jinak dan bisa ganas,” lanjutnya.

Untuk tumor jinak, benjolan terasa padat dan kenyal. Pada tumor ganas, benjolan lebih padat dan keras. Selain itu, tanda lain kanker tiroid adalah benjolan bisa bergerak saat digunakan menelan.

Menurut dokter RSUD dr Soetomo itu, hal tersebut membedakan antara kanker tiroid dan lainnya. Sebab, ada banyak penyebab benjolan di leher yang mirip dengan kanker tiroid. Di antaranya, persebaran kanker nasofaring, kanker rongga mulut, dan lymphoma malignant. Perbedaann­ya, benjolan yang muncul akibat tiga kanker tersebut tidak bergerak.

”Tetapi, ada beberapa tindakan yang bisa dilakukan untuk memastikan. Bisa berupa foto rontgen, ultrasonog­rafi (USG), atau iodium radioaktif, ” ujarnya.

Urip menambahka­n, kesadaran masyarakat tentang penyakit itu belum tinggi. Banyak yang beranggapa­n bahwa benjolan di leher bukan masalah serius. Apalagi jika masih kecil, biasanya efeknya tidak terlalu terasa dan tidak menimbulka­n gejala.

Efek baru muncul saat benjolan tersebut menekan struktur di sekitar leher. Misalnya, saluran makanan hingga pembuluh darah. ”Biasanya, pasien akan sulit menelan, sesak napas, atau wajah bengkak. Kalau sudah seperti ini, harus menjalani tindakan operasi untuk memperbaik­i kondisinya,” lanjutnya.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia