Jawa Pos

UC Buka Dua Prodi Baru

-

SURABAYA – Perkembang­an era digital membuat tantangan semakin kompleks dan kompetitif bagi masyarakat. Untuk itu, Universita­s Ciputra (UC) membuka program studi (prodi) baru. Tujuannya, mempersiap­kan generasi muda agar tidak jauh ketinggala­n dengan perkembang­an zaman.

Mulai tahun ini, UC membuka fakultas ilmu komunikasi (fikom) dengan prodi ilmu komunikasi dan bisnis media. Selain itu, ada prodi baru pada fakultas industri kreatif. Yakni, prodi informatio­n system for business (ISB).

’’Kami ingin masuk pangsa pasar lainnya juga. Terutama teknologi. Salah satu yang ingin dikembangk­an adalah komunikasi,’’ ujar Rektor UC Ir Yohannes Somawiharj­a MSc kemarin (22/3). Menurut dia, komunikasi masih memiliki peran besar. Apalagi di era saat ini. Peredaran informasi, terutama di media sosial, semakin besar. Karena itu, dibutuhkan generasi muda yang mampu mengelola konten agar tidak menyebarka­n berita yang kurang akurat.

Untuk ISB, Yohannes menuturkan bahwa saat ini kebutuhan terhadap para ahli yang mampu mengelola big data di Indonesia masih minim. Dengan membuka prodi tersebut, harapannya Indonesia tak jauh tertinggal dari negara lain. ’’Di era digital, sudah seharusnya kita mulai mengubah cara kuliah dan cara memberi tugas. Digantikan dengan platform yang mendukung mahasiswa belajar secara efektif,’’ imbuhnya.

Wakil Rektor Bidang Akademik Prof Jenny Lukito Setiawan menambahka­n, prodi baru dibuka tahun ini. Awal tahun akademik dimulai Agustus mendatang. Ada enam dosen ahli yang sudah disiapkan untuk masing-masing prodi sesuai dengan ketentuan Kementeria­n Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi.

Sementara itu, pembukaan fakultas dan prodi baru diikuti dengan seminar yang membahas perkembang­an e-commerce di Indonesia. Dalam acara tersebut, dihadirkan tiga pembicara. Yakni, pakar statistik Drs Kresnayana Yahya MSc, profesiona­l big data Maria Tjahjadi, dan Senior IT Analyst PT Bank Central Asia Ferdinan Wirawan.

 ?? GUSLAN GUMILANG/JAWA POS ?? LAUNCHING: Pakar statistik Drs Kresnayana Yahya MSc (kiri) menjadi pembicara dalam seminar dalam rangka pembukaan dua program studi baru di Universita­s Ciputra.
GUSLAN GUMILANG/JAWA POS LAUNCHING: Pakar statistik Drs Kresnayana Yahya MSc (kiri) menjadi pembicara dalam seminar dalam rangka pembukaan dua program studi baru di Universita­s Ciputra.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia