Jawa Pos

Chelsea Berjuang Tembus Empat Besar

-

LONDON – Premier League menyisakan delapan pekan. Sebagai juara bertahan, Chelsea dipastikan kehilangan gelar. Klub berjuluk The Blues tersebut tertahan di peringkat kelima dengan selisih 25 poin dari pemuncak klasemen Manchester City (56-81).

So, misi Chelsea sekarang adalah menembus posisi empat besar. Sebab, itulah syarat untuk menjadi wakil Inggris di pentas Liga Champions musim depan. Chelsea pantang kehilangan poin. Termasuk saat menjamu rival sekota, Tottenham Hotspur, pada pekan ke-31 Premier League di Stamford Bridge pada Minggu malam (1/4).

Apalagi, Tottenham adalah pesaing terdekat Chelsea dalam perburuan tiket Liga Champions. Spurs –julukan Tottenham– berada di peringkat keempat dengan mengoleksi 61 poin, unggul lima angka atas Chelsea.

Kemenangan atas Spurs memang tidak langsung membuat Chelsea menembus empat besar. Namun, jarak dengan Spurs menjadi dua angka. Selain itu, konfidensi para penggawa The Blues bakal melambung untuk melakoni sisa musim ini.

Legenda Chelsea Dennis Wise menyatakan, derby London akhir pekan ini sangat penting karena menentukan capaian Chelsea musim ini. ’’Pertanding­an lawan Spurs ini adalah periode penentuan buat Antonio Conte (pelatih Chelsea, Red). Kalau meraih tiga poin, Chelsea memangkas margin menjadi dua. Selanjutny­a, berharap Spurs terjegal,’’ tutur Wise sebagaiman­a dilansir Sky Sports kemarin (29/3).

Harapan Chelsea melihat Spurs terjegal dan posisinya melorot sangat mungkin terjadi. Sebab, anak asuh Mauricio Pochettino tersebut masih punya laga berat pada pekan ke-32 (14/4). Saat itu Spurs menjamu pemuncak klasemen City di Stadion Wembley. Pada pertemuan pertama musim ini, Spurs dihajar dengan skor telak 1-4 di Etihad Stadium (16/12).

Sebaliknya, sisa lawan Chelsea yang berasal dari tim enam besar terbilang lebih ringan. Yakni, Liverpool yang sementara berada di posisi ketiga. The Blues akan menjamu The Reds –julukan Liverpool– pada pekan ke37 di Stamford Bridge.

’’Prediksi saya, Spurs bakal bermain aman dengan mengincar hasil imbang di Stamford Bridge. Karena itu, beban terbesar untuk menang berada di pundak Chelsea,’’ kata Wise.

Sementara itu, ESPN menulis pertemuan Chelsea lawan Spurs adalah pertarunga­n false nine antara Eden Hazard versus Son Heung-min. Sejauh ini kinerja Heung-min sebagai false nine Spurs lebih menggembir­akan ketimbang yang dijalani Hazard. Hazard kepada Sky Sports menyatakan siap bermain di posisi mana pun yang diinginkan pelatih Chelsea Antonio Conte.

’’Bermain sebagai pemain posisi sembilan atau sepuluh bukan masalah. Bahkan, seandainya diminta pelatih jadi bek kiri, saya bersedia,’’ ucap Hazard. ’’Saya akan memberikan semuanya di lapangan untuk tim,’’ lanjut pemain timnas Belgia berusia 27 tahun tersebut.

Hazarddiis­ukanmulait­idaknyaman di Chelsea karena terus dipaksa bermain sebagai false nine. Conte melakukann­ya karena penyerang Chelsea Alvaro Morata dinilai gagal menunjukka­n performa gemilang seperti saat bersama Real Madrid musim lalu.

 ?? JASON CAIRNDUFF/REUTERS ?? PERAN PENTING: Eden Hazard dan Son Heung-min (atas) akan adu kecerdikan saat Chelsea menjamu Tottenham Hotspur pada Minggu malam (1/4).
JASON CAIRNDUFF/REUTERS PERAN PENTING: Eden Hazard dan Son Heung-min (atas) akan adu kecerdikan saat Chelsea menjamu Tottenham Hotspur pada Minggu malam (1/4).

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia