Jawa Pos

Kongko di Restoran, Cairkan Ketegangan

-

PARIS – Tiga pemimpin dunia ini bertemu di Paris, Prancis. Mereka punya kepentinga­n berbeda-beda. Kendati demikian, kegemaran mejeng di depan kamera menyatukan mereka. Maka, terciptala­h swafoto bertiga yang lantas diunggah ke jagat Twitter dan menggempar­kan dunia.

”No comment.” Demikian caption yang tertulis dalam swafoto tiga pemimpin dunia itu pada Senin (9/4).

Akun yang mengunggah foto itu tercatat milik Perdana Menteri (PM) Lebanon Saad Hariri. Dua wajah lain yang tampak semringah adalah Pangeran Mohammed bin Salman (MBS) dari Arab Saudi dan Raja Mohammed VI dari Maroko.

Middle East Eye melaporkan, Hariri berada di Paris untuk menghadiri konferensi CEDRE yang membahas ekonomi dan pembanguna­n. MBS yang baru saja mengakhiri lawatan mancanegar­anya di Amerika Serikat melanjutka­n turnya ke Eropa. Kebetulan, awal pekan ini dia singgah di Prancis. Sementara itu, Raja Mohammed VI masih menjalani perawatan medis di Paris pasca menjalani operasi jantung.

”Munafik,” cibir seorang netizen menanggapi swafoto berlatar belakang restoran itu. Dalam urusan diplomasi politik, hubungan Saudi dan Lebanon serta Maroko memang tidak harmonis satu sama lain. Misalnya, dalam krisis diplomatik Qatar, Maroko tidak ikut mendukung Arab Saudi, Mesir, Bahrain, dan Uni Emirat Arab.

Sementara itu, relasi Lebanon dengan Saudi juga kurang baik setelah ”insiden” penangkapa­n Hariri oleh aparat Saudi. Apalagi, kemudian Hariri menyatakan pengundura­n diri dari posisi PM.

 ?? THE OFFICIAL TWITTER PAGE OF LEBANESE PRIME MINISTER SAAD HARIRI-AP ?? BALIKKAN OPINI: Dari kiri, PM Lebanon Saad Hariri, Raja Mohammed VI dari Maroko, dan Pangeran Mohammed bin Salman.
THE OFFICIAL TWITTER PAGE OF LEBANESE PRIME MINISTER SAAD HARIRI-AP BALIKKAN OPINI: Dari kiri, PM Lebanon Saad Hariri, Raja Mohammed VI dari Maroko, dan Pangeran Mohammed bin Salman.
 ??  ??

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia