Jawa Pos

REKOR DUO AMERIKA

- ANDREW WILLY/JAWA POS

SUKSES AS Roma dan Liverpool lolos ke semifinal Liga Champions musim ini berbuah rekor. Lalu, rekor apa saja yang ditorehkan dua klub yang sama-sama dimiliki pengusaha asal Amerika Serikat tersebut? (ren/c10/dns) COMEBACK TIGA GOL

Menjadi comeback terbesar Roma di Liga Champions. Gialloross­i sekaligus klub Italia pertama yang bisa melakukan comeback tiga gol di Liga Champions. SEMIFINAL

Capaian terbaik Roma selama 11 musim partisipas­inya di Liga Champions. DANIELE DE ROSSI

Menyamai jumlah laga Francesco Totti (57 laga) di Liga Champions. CLEAN SHEET DI OLIMPICO

l Lupi menjadi satu-satunya tim yang belum kebobolan di Stadio Olimpico dari lima laga kandang di Liga Champions musim ini. 33 GOL

Jumlah gol terbanyak dalam satu musim di Liga Champions. Memecahkan rekor Manchester United pada 2002–2003 (32 gol). MOHAMED SALAH-ROBERTO FIRMINO

Menjadi pemain Liverpool pertama yang mampu mencetak delapan gol dalam satu musim Liga Champions. TOP SCORER AFRIKA

Salah sekaligus menyamai koleksi Samuel Eto’o sebagai pemain Afrika tersubur dalam satu musim Liga Champions. Eto’o melakukann­ya saat masih di Inter Milan (2010–2011). PEP GUARDIOLA

Liverpool menjadi tim pertama yang bisa mengalahka­n tim besutan Pep Guardiola tiga kali dalam semusim. Sekali di Premier League dan dua kali di Liga Champions.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia