Jawa Pos

Abaikan Laga Nyonya Tua

-

NAPLES – Tertinggal enam poin dengan enam giornata tersisa. Kans Napoli meraih scudetto pun semakin berat. Sebab, Nyonya Tua –julukan Juventus– hanya membutuhka­n empat kemenangan untuk mengunci

scudetto ketujuh secara beruntun. Hanya, peluang Marek Hamsik dkk belum sepenuhnya hangus. Dan, kuncinya hanya satu. Yakni, tidak panik dengan hasil yang dipetik Nyonya Tua di tiap giornata.

’’Kami tidak peduli dengan hasil pertanding­an Juve. Kami harus fokus pada perjalanan kami sendiri,’’ kata

allenatore Maurizio Sarri kepada

Sky Sport Italia. ’’Jarak antara kami dan Juventus memang melebar. Tapi, secara matematis, kami masih bisa

scudetto dan terus percaya itu bisa terjadi,’’ timpal Hamsik sebagaiman­a dilansir situs resmi Napoli.

Pernyataan top scorer sepanjang masa Partenopei itu bukan sekadar pemanis bibir. Sebab, Napoli masih sangat mungkin memangkas gap dengan Juve menjadi tiga angka. Syaratnya, mereka harus bisa menaklukka­n Udinese dini hari nanti, serta menang pada laga ’’final’’ akhir pekan ini melawan Juve di Allianz Stadium (23/4).

Nah, demi partai hidup mati di Allianz Stadium, sangat mungkin beberapa pilar diistiraha­tkan saat meladeni Udinese. Bek Kalidou Koulibaly sudah pasti absen karena akumulasi kartu kuning. Nah, yang membuat Sarri dilematis adalah posisi striker. Dries Mertens yang berstatus bomber utama mandul dalam lima giornata terakhir. Sebaliknya, Arkadiusz Milik yang baru pulih dari cedera panjang justru tampil baik.

Striker timnas Polandia itu mencetak satu gol dan mencatat satu assist dalam dua laga terakhir. Kendalanya, Milik belum pernah jadi starter sejak come back pada 3 Maret lalu. ’’Sebenarnya kondisi Arek (sapaan akrab Milik, Red) belum seratus persen pasca penyembuha­n cederanya. Namun, dia sangat mungkin jadi starter melawan Udinese. Kami akan memantau perkembang­an terakhirny­a,’’ ucap Sarri.

 ??  ?? HARUS FOKUS: Aksi bomber Napoli Lorenzo Insigne ketika menghadapi AC Milan Minggu lalu (15/4).
HARUS FOKUS: Aksi bomber Napoli Lorenzo Insigne ketika menghadapi AC Milan Minggu lalu (15/4).
 ??  ??

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia