Jawa Pos

Borong Empat Emas di Kolam Hijau

Jatim di Nomor Renang Artistik

-

SIDOARJO – Tim renang artistik tampil apik di Festival Akuatik Indonesia (FAI) 2018 di GOR Renang Sendang Delta, Sidoarjo, kemarin (17/4). Jatim sukses mendulang empat emas melalui nomor solo technical open, solo free routine KU-A, solo free open, dan duet technical open.

’’Alhamdulil­lah, sampai saat ini mereka sesuai target. Saya bersyukur mereka tampil all-out, lebih baik daripada latihan,” ujar Kistantono, penanggung jawab cabor renang artistik Jatim.

Kontingen Jatim hanya diwakili lima atlet. Mereka adalah Livia Lukito, Carissa Maharani Latief, Intan Ayu Putri Aditria, Shabrina Septiherli­ta, dan Putri Nia Mulyono. Sebagai satu-satunya atlet senior, Livia memikul tanggung jawab lebih untuk perolehan medali Jatim. Gadis 21 tahun itu mampu memborong tiga medali emas sekaligus dalam sehari.

’’Saya harus sadar diri. Sebagai peserta paling senior, memang sudah se- harusnya saya mendapat medali emas. Apalagi, saingan masih junior yang sebagian besar baru kali pertama turun di kategori open,” ujar Livia setelah tampil di nomor solo free open.

DKI Jakarta berhasil memborong tiga emas pada nomor

solo free routine

KU-C, team free KU-C, dan team free open. Pada nomor

team, peserta hanya berasal dari DKI. Otomatis DKI keluar sebagai pemenang karena tak ada pesaing.

Cabor renang artistik pada FAI 2018 sepi peserta. Hanya ada 28 atlet dari empat provinsi yang mengikuti kejuaraan nasional kali ini. Menurut staf Binpres Cabor Renang Artistik PB PRSI Fitrah Utami, pemberitah­uan secara mendadak ke tiap Pengprov PRSI membuat perlombaan kali ini minim peserta.

’’Cukup mendadak, sebulan sebelum acara dimulai. Sebenarnya antusiasme atlet tiap daerah untuk ikut FAI sangat tinggi,” tutur Ami, panggilan akrab Fitrah Utami.

Satu hal yang menjadi catatan penting panitia pada pelaksanaa­n renang artistik kali ini adalah air kolam yang berubah warna menjadi hijau. Padahal, pada Minggu (15/4) air kolam masih berwarna biru. Namun, karena kesalahan teknis, warna air berubah. Beruntung, peserta masih mau melanjutka­n pertanding­an.

Sementara itu, pada cabor renang, Adinda Larasati Dewi sekali lagi memecahkan rekor nasional. Kali ini pada nomor 800 meter gaya bebas. Adinda berhasil membukukan waktu 8 menit 52,80 detik pada final. Rekor sebelumnya dipegang oleh Raina Saumi G. dengan waktu 8 menit 53,61 detik.

 ??  ??

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia