Jawa Pos

KETEGASAN DAN KETENANGAN DALAM NUANSA EMAS

Proyek Kolaborasi Kartini Modern

-

SURABAYA – Ineke Yusuf terlihat begitu anggun saat mengenakan salah satu kebaya modern rancangan Stevanie Valencia. Gaun bernuansa dominan warna emas tersebut terlihat stunning dalam sesi pemotretan di Prime Studio kemarin (17/4). Photo shoot itu menjadi proyek kolaborasi untuk menyambut momen peringatan Hari Kartini pada 21 April mendatang.

Total ada tiga gaun yang didesain Stevanie khusus untuk tema Hari Kartini. ’’Aku mengusung sisi kemolekan, keanggunan, dan kecerdasan Ibu Kartini. Jadi, aku mau ada unsur tegas dalam berjuang. Sekaligus tenang dan anteng,’’ paparnya. Alumnus Arva School of Fashion tersebut lantas menelurkan tiga gaun kebaya modern dalam koleksi The Endless Beauty.

Warna emas yang dikreasika­n dari bahan kain sequin dan brokat yang dibubuhi kristal swarovski berwarna senada dipilih Stevanie untuk memberikan kesan anggun. ’’Karakter kain sequin kan mengilap ya. Jadi, pesannya itu, perempuan masa kini harus berani bersinar,’’ katanya. Detail bordir dan batu-batu kristal kecokelata­n memberikan tampilan cool tone pada gaun yang berarti ketenangan.

Additional rok berupa ekor dari kain batik bisa ditambahka­n untuk memberikan tampilan yang lebih dewasa dan melambangk­an kecantikan perempuan Indonesia. Slim skirt dan

mermaid juga didesain Stevanie untuk melengkapi rancangan koleksi teranyarny­a itu. Konsep tersebut disempurna­kan dengan make-up natural dan hair do yang simple and elegant.

Salah satu pelengkap tampilan itu adalah headpiece karya Mery Tanudjaja yang dikenakan Ineke. ’’Saya terinspira­si dari mahkota pengantin Jawa yang suntingnya bernuansa emas. Lalu, lekuk-lekuk perhiasann­ya yang solid,’’ kata Mery. Mahkota itu di-styling hairdresse­r Desiana Wu dengan tatanan rambut yang agak diangkat ke atas dengan sasak ringan dan model sanggul modern.

Sementara itu, make-up artist

(MUA) Suzanne The memilih menonjolka­n riasan di bagian mata. ’’Mata Ineke sipit oriental. Jadi, aku tajamkan di bagian mata. Aku buat lebih lebar, shading-nya natural, serta main eye shadow yang lebih merona pink dan peach,’’ terang Suzanne. Proses foto dikonsep Martin Watimin dan Adhy Nyoo. Mereka memainkan latar vintage dengan ornamen mesin jahit.

Pilih satu bagian make-up untuk ditonjolka­n, bibir atau mata. Tak masalah pilih warna berani seperti magenta, burgundy, fuschia, atau ungu. Asalkan tajam di satu bagian saja.” Suzanne The,

Make-up artist

Penambahan slayer dan additional skirt dari kain batik bisa menambah kesan elegan sekaligus mewah.” Stevanie Valencia,

Desainer

Tatanan rambut rapi dan clean paling tepat. Tidak perlu konde atau sanggul, pakai saja sasak ringan ke atas, lalu dicepol dengan teknik layering.” Desiana Wu,

hairdresse­r

 ?? GHOFUUR EKA/JAWA POS ?? ELEGAN: Ineke Yusuf mengenakan gaun rancangan Stevanie Valencia dengan make-up dari Suzanne The dan tatanan rambut karya Desiana Wu.
GHOFUUR EKA/JAWA POS ELEGAN: Ineke Yusuf mengenakan gaun rancangan Stevanie Valencia dengan make-up dari Suzanne The dan tatanan rambut karya Desiana Wu.
 ??  ??
 ??  ??
 ??  ??

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia