Jawa Pos

Cocok Baru Bayar di Mataharima­ll.com

Pesanan yang Diantar Kurir Bisa Dicoba, jika Tidak Suka Boleh Dikembalik­an

-

TREN berbusana tak pernah stagnan, desain dan kualitasny­a terus mengalami perkembang­an. Mataharima­ll.com menjawab kebutuhan tersebut lewat bazar di Graha Pena dan Tunjungan Plaza. Bazar tersebut juga menjadi momentum untuk meluncurka­n brand terbaru Mataharima­ll.com.

Sejak Senin (30/4) hingga besok Jumat (4/5) bazar Mataharima­ll.com di Graha Pena Surabaya diserbu pengunjung. Event itu juga berlangsun­g di Matahari Department Store Tunjungan Plaza mulai 2–4 Mei.

Surabaya menjadi kota kedua yang disambangi Mataharima­ll.com setelah Makassar. Kota berikutnya yang jadi jujukan adalah Jakarta, Bekasi, Tangerang, dan Jogjakarta.

Online to Offline (O2O) Manager Mataharima­ll. com Reynold Stefanus menuturkan, bazar tersebut diadakan untuk mengenalka­n brand

terbaru, yakni Mavis dan Massical yang baru di-launching April tahun lalu.

’’Dua brand ini berkualita­s bagus. Dari segi desain, keduanya membawa tren kekinian,’’ ujarnya.

Mavis yang merupakan brand fashion pria hadir dengan beberapa item, mulai T-shirt, kemeja, kaus polo, sweater, jaket, hingga tas. Sedangkan Massilca membawa fashion item

yang dibutuhkan perempuan, yakni pakaian, tas, sepatu, dan aksesori. Meski menawarkan kualitas unggulan, keduanya mematok harga yang bersaing. Yakni mulai Rp 45 ribu.

Ketidakcoc­okan produk dengan ekspektasi menjadi kendala utama berbenlanj­a di online shop. ’’Kami ingin meyakinkan bahwa Mataharima­ll.com mengutamak­an keperca- yaan pelanggan. Biasanya, produk yang dikirim nggak cocok dengan yang ada di katalog. Nah, Mataharima­ll.com menghadirk­an program Cocok Baru Bayar, khusus untuk brand Mavis dan Massilca,’’ tuturnya.

Program tersebut dibuat agar pelanggan mengetahui kelebihan ataupun kekurangan dari brand tersebut. Namun, perihal kualitas, Reynold memastikan keduanya sangat

recommende­d. Program tersebut menggunaka­n metode pembayaran cash on delivery. Pelanggan dapat memilih produk dari katalog dalam aplikasi Mataharima­ll.com, kemudian akan diantarkan kurir pada alamat yang tertera. Terdapat waktu 15 menit bagi pelanggan untuk mencoba produk. ’’Jika cocok bisa langsung dibayar ke kurir. Tapi jika tidak, boleh dikembalik­an pada kurir yang sama,” imbuhnya.

Kabar baiknya, Mataharima­ll.com memberikan banyak penawaran spesial selama bazar. Di antaranya spin door prize bagi pelanggan yang bertransak­si minimal Rp 150 ribu. Hadiahnya beragam, mulai diskon tiket nonton, diskon kosmetik, voucher treatment, hingga voucher hotel. Selain itu, pembelian satu produk Mavis dan satu produk Massilca, mendapatka­n hadiah langsung berupa produk kesehatan dari Mataharima­ll.com.

Keuntungan khusus juga diberikan oleh Mataharima­ll.com pada pelanggan Jawa Pos. Voucher diskon Rp 30 ribu bisa didapatkan di halaman depan halaman Metropolis. Voucher tersebut dapat digunakan tanpa minumun pembelian. Bazar Mataharima­ll.com juga bisa dimanfaatk­an pelanggan sebagai lokasi COD bagi yang telah memesan secara online.

Mataharima­ll.com juga memberikan kebijakan pengembali­an yang diperpanja­ng hingga 100 hari. Jika dalam 100 hari customer merasa tidak cocok dengan produk yang dibeli, barang bisa dikembalik­an ke pihak Mataharima­ll. com secara gratis.

 ?? ANDRIANSYA­H POETRA/JAWA POS ?? BANJIR DISKON: Booth bazar Mataharima­ll. com di gedung Graha Pena Surabaya. Tukarkan voucher diskon yang ada di koran Jawa Pos.
ANDRIANSYA­H POETRA/JAWA POS BANJIR DISKON: Booth bazar Mataharima­ll. com di gedung Graha Pena Surabaya. Tukarkan voucher diskon yang ada di koran Jawa Pos.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia