Jawa Pos

Pilih Rustic karena Cinta Alam

Jennifer Meredith Berusia 17 Tahun

-

SURABAYA – Pertambaha­n usia yang ketujuh belas ingin dibuat Jennifer Meredith menjadi pesta yang mencermink­an kesukaan dan kepribadia­nnya. Karena itu, dia menghadirk­an nuansa alam yang natural dalam konsep yang kerap disebut rustic. Dalam perayaan sweet seventeen di Paviliun Restaurant Hotel JW Marriott Minggu malam (30/4), Jenn –sapaannya– banyak terlibat langsung dalam penentuan konsep.

Siswa kelas XIS MAK St Louis 1 itu menghadirk­an nuansa natural dalam pesta. Gate menuju ruang acara dibentuk menyerupai lorong hutan. Lorong tersebut dipenuhi rimbunnya pohon dan kupu-kupu yang hinggap di pucuk-pucuknya.

Selain diciptakan dari batang pohon asli yang diselingi daundaun buatan, gate itu dibuat dari susunan jerami yang dirangkai dengan akar wangi. ’’Tema rustic sangat mencermink­an diri saya yang suka dan bersahabat dengan alam,’’ katanya. Selain itu, Jenn mengung- kapkan bahwa banyaknya kupukupu yang terlihat di gate maupun di panggung utama melambangk­an sejuta mimpi dan harapan.

’’Pada awalnya kepompong lemah dan jelek, lalu berubah jadi kupukupu yang cantik serta mampu terbang tinggi. Seperti harapan dan cita-cita saya,’’ ungkap Jenn yang bercita-cita menjadi dokter itu.

Backdrop kayu dan tempat duduk dari susunan kayu yang diletakkan di panggung utama disempurna­kan dengan tambahan sangkar burung. Pohon-pohon hijau yang rimbun dan taman bunga dalam warna-warna alam turut melengkapi. Misalnya, bunga-bunga berwarna cokelat, krem peach, maupun oranye. ’Saya suka berpetuala­ng dan traveling,’’ ungkapnya.

 ??  ?? BANYAK PROMO: Pengunjung mendatangi booth bazar Mataharima­ll.com di Graha Pena, Surabaya, kemarin.
BANYAK PROMO: Pengunjung mendatangi booth bazar Mataharima­ll.com di Graha Pena, Surabaya, kemarin.
 ?? PRINCESS DECORATION FOR JAWA POS ?? PILIH SENDIRI: Jenn berpose di panggung utama yang bernuansa alam.
PRINCESS DECORATION FOR JAWA POS PILIH SENDIRI: Jenn berpose di panggung utama yang bernuansa alam.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia