Jawa Pos

Tantangan Menang 10 Gol

-

TERHINDAR dari degradasi? Itu tantangan Swansea City. Syaratnya, The Swans mampu memenangi laga saat menjamu Stoke City yang sudah terdegrada­si di Liberty Stadium, Swansea, malam nanti WIB. Syarat yang lain, mereka harus menang dengan mencetak selisih 10 gol! Lalu, Southampto­n takluk kepada juara Manchester City di St Mary’s, Southampto­n.

Dua syarat yang sulit. Apalagi harus menang dengan mencetak 10 gol. Faktanya, musim ini Swansea merupakan klub dengan produktivi­tas terendah di Premier League. Mereka hanya bisa mencetak 27 gol dalam 37 laga. Rata-rata per laga saja tak sampai satu gol.

Bahkan, Angel Rangel dkk tak berhasil mencetak gol lagi sejak matchweek ke-34, 22 April lalu. ’’Peluang kami hanya 0,01 persen bertahan di Premier League,’’ ujar Carlos Carvalhal, pelatih Swansea, dikutip ESPN. ’’Sungguhsun­gguh situasi yang buruk. Saya beri mereka (pemain) sehari libur. Saya ingin mereka lepas dari tekanan. Semua bersedih. Tapi, ini saatnya berubah,’’ harap Carvalhal yang sudah pasti hengkang akhir musim ini.

Jika dibandingk­an dengan musim lalu, agresivita­s Swansea jeblok hampir separo. Musim lalu Swansea mampu mencetak 45 gol. Carvalhal menyebut kekalahan dari Soton 0-1 (9/5) menjadi kunci beratnya perjuangan Swansea pada akhir musim. ’’Seperti gempa bumi dengan getaran 7,5 SR,’’ ujar pelatih sekompatri­ot dengan Jose Mourinho dari Portugal itu.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia