Jawa Pos

ES KEPAL MILO

-

Perpaduan es batu yang diserut, susu kental manis, bubuk cokelat, dan beraneka topping membuat es kepal Milo terasa sangat manis di mulut. Jumlah kalorinya setara dengan dua porsi makanan berat. Bedanya, makanan berat memberikan rasa kenyang lebih lama karena mengandung sumber karbohidra­t kompleks, protein, lemak, vitamin, dan mineral. Sebaliknya, es kepal Milo hanya mengandung karbohidra­t. ’’Karbo sangat cepat menurunkan gula darah. Pasti nanti cepat lapar lagi,’’ kata Qonita Rahma MSc (nutria & diet), konsultan gizi di ahligizi.id.

Selain itu, dalam membeli es kepal Milo, perlu diperhatik­an higienitas dari es batu yang digunakan. Apakah es batunya berasal dari air matang dan bersih atau tidak? Sebab, es batu yang tidak higienis bisa saja mengandung bakteri E.coli yang mengikat kandungan air dalam tubuh. ’’Bisa berakibat diare, lalu kekurangan elektrolit yang bahkan bisa mengakibat­kan kematian,’’ ungkap staf pengajar di Jurusan Ilmu Gizi Universita­s Airlangga tersebut.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia